Kamis, 06 Januari 2011

Persema Akhirnya Terima Surat Empat Pemainnya Diundang Seleksi Timnas U-23

Malang - Hari ini Persema Malang menerima undangan dari PSSI yang berisi meminta kedatangan keempat pemainnya mengikuti seleksi Timnas U-23. Keempat pemain itu Irfan Bachdim, Kim Jeffrey Kurniawan, Reza, serta Bowo sang penjaga gawang.

"Hari ini klub terima undangan untuk menghadirkan empat pemain kami ikut seleksi timnas, mereka Irfan, Kim, Reza, dan Bowo penjaga gawang," tutur Pelatih Persema Malang Timo Schunemann dihubungi melalui telpon genggamnya, Rabu (5/1/2011), malam.

Timo mengaku, klub menerima surat undangan itu dengan tangan terbuka dan akan memberangkatkan keempat pemain diatas. "Klub akan berangkatkan mereka, kami terima dengan tangan terbuka," ujar pelatih berdarah Jerman ini.


Dalam surat undangan itu, lanjut Timo, disebutkan khusus bagi Irfan tidak mengikuti seleksi. Namun, langsung hadir dalam Tecnical Center (TC).

"Khusus Irfan ada tanda bintang yang dibawahnya diterangkan, jika Irfan tidak usah mengikuti seleksi dan langsung masuk TC, sementara tiga pemain lain harus ikut seleksi," bebernya.

Irfan dan Km sendiri sejak kemarin terlihat mengikuti latihan bersama Persema Malang di Stadion Gajayana. Hingga latihan terakhir sore tadi.

Timo menambahkan, Kim kemungkinan besar tidak bisa mengikuti seleksi Timnas U-23, dikarenakan masih mengalami cedera lutut. Namun, semua terserah dari Kim apakah memutuskan berangkat atau tidak. "Kim masih cedera, apakah berangkat atau tidak terserah dia, klub tetap saja akan memberangkatkan dia," aku Timo.

sumber