Tampilkan postingan dengan label sejarah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label sejarah. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 10 Mei 2014

5 Kuburan Super Mewah Sepanjang Sejarah Umat Manusia di Dunia

Kuburan atau makam merupakan tempat menyimpan mayat-mayat para orang-orang yang sudah meninggal. Biasanya kuburan dibuat dengan bentuk yang berbeda-beda setiap sukunya.

Kuburan juga dapat membedakan orang yang satu dengan yang lainnya, karena biasanya kuburan orang yang memiliki pangkat yang tinggi akan dibuat lebih megah dibanding kuburan orang yang biasa-biasa saja.

Orang yang memiliki pangkat tinggi, atau seorang raja atau para tokoh yang sangat berjasa semasa hidupnya akan dibuat sangat megah yang bertujuan untuk menghargai orang tersebut dan penghargaan atas jasa semasa hidupnya.

Nah, seperti ke lima kuburan yang berikut ini, kuburan-kuburan ini merupakan kuburan super mewah yang berasal dari penjuru dunia, dan kuburan ini merupakan kuburan para tokoh dunia yang sangat terkenal.

Mau tau seperti apa kuburan tersebut? Yuk, langsung saja kita simak ulasannnya yang berikut ini.

1. Taj Mahal, India
kuburan mewah di dunia
Taj Mahal juga menjadi salah satu tujuh keajaiban dunia yang terletak di India. Taj Mahal merupakan makam jasad Mumtaz Mahal, selir kesayangan sang raja. Bangunan ini terlihat sangat megah dengan kubah raksasa yang terbuat dari batu pualam putih.

2. Piramida Agung Giza, Mesir
kuburan mewah di dunia
Kuburan megah yang pertama adalah Piramida Agung Giza yang terletak di Mesir. Tempat ini merupakan situs tertua yang mesuk ke dalam daftar tujuh keajaiban dunia. Piramida Agung Giza ini merupakan kompleks pemakaman yang juga dijadikan sebagai tempat pemujaan bagi Firaun khufu. Piramida ini diperkirakan selama 10 hingga 20 tahun untuk membangunnya dan Piramida Agung Giza ini merupakan struktur buatan manusia tertinggi di dunia.

3. Monumen Makam Kaisar Qin Pertama, China
kuburan mewah di dunia
Monumen yang satu ini merupakan makam untuk menyimpan jasad Qin Shi Huang, yaitu Kaisar yang mendirikan Dinasti Qin. Monumen ini dibangun di dasar bukit setinggi 76 meter yang berfungsi sebagai nisan pertanda. Di sekitar area Monumen ini dibuat banyak patung prajurit yang konon katanya untuk menjaga jasad sang raja. Patung-patung prajurit tersebut jumlahnya mencapai 8.000 patung.

4. Shah-i-zinda, Uzbekistan
kuburan mewah di dunia
Shah-i-zinda artinya raja yang hidup. Shah-i-zinda ini merupakan salah satu monumen makam yang paling terkenal di Asia Tengah. Monumen makam ini dibangun pada abad 11-12 Monumen ini terletak dia Tmur Laut Uzbekistan.

5. Castel Sant’Angelo, Italia
kuburan mewah di dunia
Monumen makam megah ini merupakan tempat penyimpanan jasad Abu Hadrian yang dibangun atas perintah diriya sendiri. Raja Hadrian memerintah untuk membangun monumen makam ini untuk menyimpan jasadnya kelak ketika ia sudah meninggal. Kemudian, setahun setelah ia meninggal barulah ia disimpan di monumen tersebut bersama jasad permaisuri dan anak-anaknya. Nah, itulah dia ke lima kuburan super mewah yang ada di seluruh penjuru dunia.

Senin, 10 Februari 2014

Sejarah Asal Muasal Hari Valentine

sejarah hari valentine
Bulan Februari dan pada tanggal 14 sebagian besar penduduk dunia merayakan hari kasih sayang atau bahasanya kerennya hari valentine, hemm... apa sobat Apasih.com ikut merayakannya juga? sudah pastinya bukan? Dimana hari ini setiap orang merencanakan moment khusus untuk mencurahkan rasa cinta kepada orang yang ia kasihi. Namun, apakah kalian sudah tau tentang sejarah hari valentine?

Setelah diselediki lebih dalam lagi. Ternyata ada beberapa versi dari sejarah Valentine’s Days ini. Namun yang di percaya mencajadi cikal bakal terjadinya hari valentine adalah perayaan festival Lupercalia. Festival ini sudah sangat lama sekali terjadi. Yang di laksanakan pada zaman kerajaan Romawi sekitar abad ke 3.

Perayaan festival Lupercalia dilaksanakan sekitar tanggal 13 hingga tanggal 18 februari. Dan di awali dengan dilakukannya upacara persembahan untuk dewi cinta Juno Februata. Dan tepat pada 14 Februarinya akan di lakukan sebuah permainan yang melibatkan para pemuda dan pemudi di wilayah kerajaan Romawi itu. Para pemuda pertama-tama akan mengundi nama nama gadis yang berasal dari dalam kota dari sebuah kotak kaca. Nama gadis yang mereka dapatkan akan otomatis terpilih menjadi pasangannya selama setahun. Hal ini sebenarnya di lakukan untuk kesenangan dan juga sebagai objek hiburan. Namun, sering juga banyak pasangan yang jatuh cinta sungguhan dan akhirnya menikah. Sehari setelahnya para pemuda akan melecut gadisnya dengan menggunakan kulit binatang. Lecutan itu dipercaya akan meningkatkan kesuburan bagi para gadis.

Festival ini pun berkembang dan penguasa beserta para tokoh agama Romawi mengkombinasikannya dengan nuansa Kristen Katolik. Yang sekaligus menjadi agama kerajaan. Suatu waktu Romawi mengalami peperangan yang menyebabkan Kaisar Claudius II memerintahkan para pria dan pemuda untuk ikut bertarung di medan pertempuran. Namun, banyak pemuda yang berat meninggalkan kekasih dan keluarga mereka. Kaisar Claudius II pun membuat peraturan baru, untuk membatalkan semua pertunangan dan pernikahan di Romawi. Tentu saja keputusan ini mendapat banyak pertentangan keras dari berbagai pihak. Salah satunya adalah dari pastor Valentine.

valentine
Valentine masih tetap menjalankan upacara pernikahan pasangan yang datang kepadanya. Namun upacara tersebut dilakukan secara sembunyi sembunyi. Kaisar Claudius II pun murka, ia memerintahkan menangkap Valentine dan memenggal kepalanya. Valentine pun wafat tepat di tanggal 14 Februari tahun 270 Masehi. Demi mengenang kematiannya, nama Festival Lupercalia pun di ganti menjadi Festival Valentine. Momentum itu pun berkembang menjadi hari penting bagi seluruh pasangan di dunia.

Di zaman sekarang, hari valentine di jadikan hari valentine di dunia barat. Namun seiring dengan perkembangan zaman dan pengaruh globalisasi. Valentine’s Days juga merambah ke indonesia. Dan kartu valentine yang pertama kali dibuat, di produksi massal oleh Esther A Howland sekitar tahun 1847. Setiap negara merayakan hari valentine dengan cara yang berbeda beda. Misalnya saja di Jepang, para gadis akan membuat sendiri coklat dan memberikannya pada pemuda yang dia sukai. Bagaimana dengan sobat Apasih.com? ikut jugakah merayakan valentine? atau malah sudah punya cara sendiri dalam memeriahkan hari valentine?

Selasa, 04 Februari 2014

Nasib Kantor Telepon Pertama Indonesia yang Kini Jadi Kandang Kerbau


Sebuah bangunan bersejarah peninggalan zaman kolonialisme Belanda yang berada di Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat terbengkalai dan tak terurus.

Padahal, gedung tersebut adalah bekas kantor radio komunikasi yang kali pertama dibangun oleh Belanda di Indonesia bernama Telepoonken.

Meski dinding gedung tersebut masih berdiri kokoh dengan material campuran batu andesit dan kapur berdesain ala Belanda, namun karena tidak terurus. Gedung tersebut terlihat sangat kusam. Bahkan, kondisi lebih parah tersaji di dalam.

Kemegahan di dalam bangunan yang menurut cerita penuh dengan peralatan komunikasi tercanggih pada zamannya, kini berganti dengan pemandangan tak sedap. Puing-puing pilar yang mulai rusak tergerus waktu berceceran di lantai.

Selain itu, rongga ruangan yang sangat luas dipenuhi dengan jerami serta beberapa kandang ayam yang tak terpakai.

“Kadang-kadang dijadikan kandang kerbau. Tempat istirahat kerbau-kerbau kalau mau ke ladang, dikasih makan di sana,” kata peneliti dan pelaku sejarah Cililin, Drs H. Amar Sudarman, saat ditemui di kediamannya di Cililin, Senin (6/1/2013) kemarin.

Amar menambahkan, banyak juga warga sekitar yang membangun rumah-rumah di sekeliling gedung dengan memanfaatkan kayu-kayu jati yang setia menyangga eks kantor radio itu. Hal tersebut belakangan diketahui sebagai penyebab rusaknya pilar-pilar beton di dalam bangunan.

“Dulu juga pernah dipakai warga untuk membuat tahu, waktu itu beras masih mahal. Makanya sampai saat ini orang kenalnya gedung tahu,” kata Amar.

Markas BKR dan TKR
Pada zaman perang kemerdekaan, gedung yang terlantar pascakebangkrutan radio komunikasi seluruh tanah jajahan Belanda, yaitu Radio Nederland Indishe Radio Ommelanden (NIROM) itu sempat dimanfaatkan oleh tentara perjuangan kemerdekaan seperti BKR dan TKR sebagai markas pertahanan.

Hingga akhirnya bangunan tersebut ditetapkan sebagai markas Batalyon 22 Jaya Pangrengot/Guntur 1 Resimen. Gedung tersebut semakin rusak ketika Jepang datang.

Menurut Amar, Jepang pada saat itu tidak menyukai bangunan-bangunan sisa peninggalan Belanda. Mereka lebih memilih untuk memanfaatkan tempat tersebut sebagai gudang penyimpanan senjata yang bertolak jauh dari desain semula, yaitu pusat komunikasi.

“Bangunan yang kecil memang pernah dipakai oleh rakyat untuk mengeksekusi anggota DI TII, sekitar tahun 1951 sampai 1958. Mereka diculik dan ditampung di sana dulu,” ujarnya.

Warga sekitar pun seolah mengabaikan kondisi rusak tersebut. Padahal, sebagai salah satu bukti sejarah yang masih berdiri kokoh, bangunan tersebut bisa menjadi bahan edukasi untuk murid-murid SMA Negeri 1 Cililin.

Sementara itu, selain bangunan utama pemancar gelombang radio, tepat di sebelahnya terdapat bangunan yang lebih kecil yang dahulu berfungsi sebagai pembangkit tenaga listrik. Bangunan yang memiliki delapan pintu itu lebih parah kondisinya.

Meski dinding batunya masih kokoh berdiri, namun sudah tidak beratap lagi. Delapan pintu yang tersebar di berbagai penjuru pun sengaja ditutup oleh warga menggunakan seng bekas dan kayu-kayu tak terpakai, seolah menunjukkan kalau bangunan yang dalamnya sudah menjadi kandang ayam dan kebun sudah menjadi milik perorangan.

“Kalau warga sebenarnya berharap gedung ini sedikit direnovasi dan dijadikan gedung serbaguna karena sebenarnya masih layak,” harapnya.

Namun sepertinya harapan Amar melihat gedung itu kembali kokoh berdiri akan sulit terwujud. Pasalnya, meski saat ini tanah di tempat tersebut masuk dalam kepengelolaan Perhutani, namun untuk tanggungjawab pemeliharaan dan juga perbaikan gedung tersebut tidak jelas.

Ia pun berharap pemerintah provinsi Jawa Barat mau mengambil tanggung Jawab tersebut ke depannya.

Kamis, 23 Januari 2014

7 Headline Surat Kabar Paling Bersejarah


1. New York Times: "Titanic Karam setelah 4 jam menabrak gunung es" 16 April 1912
Ini adalah salah satu dari sedikit berita utama yang akurat setelah tenggelamnya kapal Titanic. Wartawan di beberapa surat kabar lain masih dalam penyangkalan bahwa Titanic tidak tenggelam: The Daily Mirror melaporkan, "Semua orang aman", dan Daily Mail, "Tidak ada orang yang hilang".

2. Daily Mail: "Keanjlokan Terbesar dalam Sejarah di Wall Street" 25 Oktober 1929
Wall Street 1929, dipicu oleh ketidakpastian pertimbangan dari pemerintah mengakibatkan harga saham anjlok ,ini adalah yang terburuk dalam sejarah AS. Pada tanggal 24 Oktober, lebih dari 12,9 juta saham diperdagangkan oleh investor yang sedang panik.

3. The News Chronicle: "Hitler Tewas" 2 Mei 1945
Pada tanggal 2 Mei 1945, The News Chronicle, yang kemudian menjadi Daily Mail, menerbitkan judul yang berani . Pada waktu itu, tak seorang pun yakin kalau berita ini benar. . Artikel yang menyertainya mengklaim bahwa Hitler telah tewas dalam suatu penyerangan, meskipun kemudian yg terjadi adalah dia telah bunuh diri di sebuah bunker bawah tanah di Chancery Berlin.

4. Daily Mail: "Perang Dunia Ke II Telah Berakhir" 8 Mei 1945
Headline ini muncul pada hari Perang Dunia II yang menyatakan bahwa Nazi / Jerman menyerah. Ini menandai berakhirnya Perang Dunia ke II dan Adolf Hitler Yang tewas

5. Chicago Tribune: "Pembunuh Tewaskan Kennedy"22 November 1963
John F. Kennedy, Presiden ke-35 dari Amerika Serikat, dibunuh di Dallas, Texas. Lima tahun kemudian, saudaranya Robert Kennedy ditembak mati di Los Angeles Hotel.

6. Daily News: "Martin King Shot to Death: ditembak mati di Memphis" 5 April 1968
Berita mengejutkan ini dicetak setelah Martin Luther King, Jr ditembak dan dibunuh di lantai dua lobi Lorraine Motel, Memphis, Tennessee. Dia berumur 39-tahun

7. Evening Standard: "The First Footstep" jejak kaki pertama 21 Juli 1969
Neil Armstrong menjadi orang pertama yang melangkahkan kakinya di bulan. Ketika ia menyentuh tanah, dia menyatakan: "Itu salah satu langkah kecil untuk manusia, satu lompatan raksasa bagi umat manusia."

Selasa, 21 Januari 2014

Kisah Orang-orang yang Pernah Perdampar di Pulau Entah Berantah

1. John F. Kennedy and Crew ( 1917 – 1963 )

Bertahan : 6 Hari di Pulau Batu dan Olasana
Pada 1943, John F. Kennedy kala itu masih berusia 26 tahun sebagai nakhoda Kapal PT-109. Dan pada suatu malam kapal perusak Jepang tiba-tiba muncul dan menghancurkan kapal PT-109 yang diawaki para kru JFK, sebanyak 2 orang awak kapal tewas di TKP, sementara yang selamat dan luka – luka terjun ke air dan mengayuh reruntuhan kapal mereka ke sebuah pulau terdekat berjarak 6 km ! dengan hiu dan buaya yang mengancam akhirnya mereka sampai kepulau terdekat setelah menempuh perjalanan selama 5 jam ! dan selama 2 hari mereka tanpa makan dan minum di pulau batu tersebut, lalu dengan gagasan JFK mereka mencari pulau yang lebih besar yang kala itu bernama Olasana dan dapat bertahan hidup dengan memakan buah kelapa. Mereka semua ditemukan oleh para anggota Pramuka setelah 6 Hari !

Fakta Menarik : Pulau tempat awak Kennedy’s terdampar telah menjadi daya tarik tersendiri, dan telah diganti namanya menjadi Pulau Kennedy.

2. Leendert Hasenbosch [1695 - 1725]

Bertahan : Sekitar 6 Bulan di pulau Ascension
Adalah seorang tentara belanda yang bekerja pada VOC sebagai penjaga buku/ pustakawan, dia dihukum karena telah menyodomi, (gak tau siapa tuh yg disodominya), dia kemudian dibuang pada 5 Mei 1725 kesebuah pulau yg tak berpenghuni dengan dibekali air untuk jatah 1 bulan ! bibit tanaman, injil, pakaian dan alat menulis. Dipercaya Hasenboch meninggal dengan kondisi yg mengenaskan oleh Pelaut Inggris pada bulan Januari 1726 setelah bertahan selama 6 bulan dengan memakan kura-kura laut, burung laut dan minum air kencing sendiri !

Fakta menarik : Para pelaut Inggris itu menemukan sebuah buku harian, yang kemudian di publikasikan dan diterjemahkan kedalam bahasa Inggris.

3. Marguerite de La Rocque (1523 – ? )

Bertahan : 2 Tahun di pulau Setan
Pada 1542 Penjelajah perancis Jacques Cartier yang memimpin perjalanan ke Newfoundland disertai margrit de la Rocque 19 tahun, dalam perjalana Margrit menjadi pacar seorang pelaut muda yang berprofesi sebagai Pelayan kapal tersebut. Hal tersebut membuat pamannya marah jaques Cartier yg pelaut juga berdarah Biru kemudian membuang Margarit kesebuah pulau tak berpenghuni di perairan Labrador begitu juga sang pelayan tadi di buang ke pulau lainnya. Kemudian di Pulau tersebut Margarit dikaruniai seorang anak, yang pada akhirnya anak tersebut meninggal karena kekurangan susu, ia hidup di gua dan berburu hewan liar selama 2 tahun sebelum akhirnya di ketemukan oleh nelayan dari Basque atau Spanyol.

Fakta menarik : Kembali ke Perancis setelah diselamatkan dan disambut bak selebriti, Kisah Marguerite ini kemudian di ceritakan kepada ratu perancis saat itu Queen of Navarre pada 1558.

4. Kapten Charles Bernard ( 1781 – 1840 )

Bertahan : 18 Bulan di Pulau Elang
Pada 1812, kapal Inggris Isabella terdampar di Pulau Elang ( Eagle Island ) bagian dari kepulauan Falkland yang di komandani Kapten George Harrington . Kemudian meraka diketemukan oleh kapal nelayan Amerika Nanina yang di komandani Kapten Charles Bernard, namun sang kapten menyadari bahwa mereka butuh banyak bantuan makanan melihat kondisi mereka yang tidak mungkin untuk mencari makanan, kemudian sang kapten bersama 4 orang awaknya pergi untuk mencari makanan di pulau tersebut. Ketika sang Kapten tersebut pergi para awak Inggris itu mengambil alih kapal nanina tersebut dan meninggalkan Kapten Bernard dan awak nya di pulau tersebut !. Beruntung akhirnya mereka semua dapat diselamatkan setelah 18 Bulan ! tepatnya pada bulan November 1814. Photo diatas menunjukan tempat berteduh kapten bernard dan awak kapalnya, dari bentuknya agar kapal yang melintas dapat dengan mudah melihat mereka, tidak mudah juga c, buktinya setelah 18 bulan baru ada yang melihat mereka.

Fakta menarik : Di malam penyelamatan dengan awak Kapal Inggris Isabella tersebut sang Kapten sempat berbincang – bincang dengan mereka dan menceritakan semua asal usul mereka.yang notabene kala itu Amerika sedang berperang dengan Inggris, karena mungkin para awak Inggris tersebut tidak ingin dibawa ke Amerika dan dijadikan Tawanan, pikir mereka mendingan mereka ambil alih kapal Nanina tersebut dan kabur dari pada dibawa ke Amerika, ( seharusnya sang Kapten tidak banyak bicara ).

5. Ada Blackjack ( 1898 – 1983 )

Bertahan : 2 Tahun di Pulau Wrangel
Pada musim gugur 1921 sebuah tim yang terdiri dari lima orang yg dipimpin oleh Vilhjalmur Stefansson, merencanakan untuk mengadakan ekspedisi Arctic tujuannya untuk mengklaim sebuah pulau di kawasan tersebut yang menjadi sengketa antara Kanada dan Inggris dengan nama Wrangel Island sebelah utara Siberia. 23 Tahun cewek Eskimo Ada Blackjack disewa oleh mereka dengan bayaran 50 US$ sebulan sebagai juru masak dan tukang jahit, Ada Blackjack membutuhkan uang tersebut untuk anaknya yang menderita TBC, Rencana mereka berjalan selama 1 tahun sementara perbekalan yang mereka bawa hanya untuk 6 bulan saja.mereka tidak dapat menemukan cukup makanan dan mulai kelaparan sehingga pada Januari 1923 tiga dari mereka mencoba mencari pertolongan. Sementara Ada ditinggal bersama 4 orang laki-laki yang sakit untuk merawat mereka, waktu berlalu dan ketiga orang tersebut tidak pernah kembali ke 4 orang yang ia rawat akhirnya tewas juga . Ada bagaimanapun juga belajar bagaimana untuk bertahan, sampai dia diselamatkan pada bulan Agustus 1923 oleh mantan rekan dari Stefansson’s. Uang yang dia peroleh dari ekspedisi itu kemudian ia gunakan untuk membawa anaknya berobat ke Seattle.

Fakta menarik : Ada mendapatkan semua gajinya selama 2 tahun ia ikut ekspedisi tersebut, namun ia tidak mendapatkan sedikitpun keuntungan dari buku yang sangat populer yang diterbitkan oleh orang lain dari kisah perjuangan hidupnya.

6. Alexander Selkirk ( 1676 – 1721 )

Bertahan : 4 Tahun 4 Bulan di Pulau Mas’ a Tierra
Alexander Selkirk adalah seorang pelaut skotlandia yang terampil sebagai Navigator, dengan ketrampilannya itu doi ditunjuk sebagai master atau orang yg paling ahli sebagai pelaut di cinque Ports. Karena kapal yang tidak layak ( sering bertempur dengan armada laut spanyol ) maka ditengah perjalanan sepulang dari mencari ikan doi khawatir kapalnya akan tenggelam,dan mencari pulau terdekat. Di bulan September 1704 Doi akhirnya sampai disebuah pulau tak berpenghuni tepatnya di pulau Más a Tierra 400 mil lepas pantai barat Cile, Dia mengambil beberapa pakaian,musket, beberapa alat, sebuah Alkitab dan tembakau. Pada awalnya Doi tenang-tenang aja hanya membaca Alkitab tetapi segera menjadi jelas bahwa penyelamatan tidak terjadi dalam waktu dekat, lalu dengan sigap doi membuat suasana di pulau yang tadinya tak berpenghuni dan tak terawat dibuatnya menjadi lebih nyaman dengan ditemani tikus, kambing dan kucing sebagai temannya. Akhirnya dibulan Februari 1709 dua kapal inggris berlabuh di pulau tersebut dan doi pun dapat diselamatkan. Tahun 1713 Doi menceritakan semua pengalamannya selama 4 tahun 4 bulan di pulau tersebut, akan tetapi banyak orang yang tidak percaya akan ceritanya tersebut, 6 tahun setelah itu seorang novelis Daniel Defoe meluncurkan Novel yang sangat terkenal dan laris dari cerita Alexander Selkirk tersebut dengan nama “Robinson Crusoe”.

Fakta menarik : tahun 1966 Mas’ a Tierra diganti namanya menjadi Robinson Crusoe Island, diwaktu yang bersamaan kepulauan Juan Fernandez diganti namanya menjadi Alejandro Selkirk Island.

7. Ernest Shackleton ( 1874 – 1922 )

Bertahan : 105 hari di pulau gajah
Adalah seorang penjelajah Anglo-Irlandia yang kemudian pada tahun 1914 merencanakan ekspedisi Trans-Antartika, dalam ekpedisinya tersebut kapal “Endurance” miliknya terjebak dalam es beku selama 1o bulan sebeleum es menjadi lunak dan kapal bisa melanjutkan kembali perjalanannya, kemudian mereka terdampar kembali selama 5 bulan, karena perbekalan mereka semakin menipis dan pertolongan tidak kunjung datang maka Doi memerintahkan 3 orang anak buahnya untuk mencari pertolongan dengan kapal kecil atau perahu ke pulau terdekat ” Pulau Gajah” disana di pulau tersebut ternyata tidak berpenghuni, kemudian doi memerintahkan kembali 5 orang anak buahnya untuk menjemput ke 3 orang tadi. Kemudian dengan berjalan kaki selama 17 hari atau berjarak 800 mil menerobos ganasnya cuaca terburuk didunia sebelah utara pulau Georgia tersebut akhirnya mereka menemukan stasiun atau pangkalan pengamatan, dan dapat diselamatkan atas bantuan pemerintah Cili, dari ke 28 orang yang ikut dalam ekspedisi tersebut tidak satu orang pun yang tewas. Setelah penjelahan yang heroik tersebut pada tahun 1921 Doi kembali ke benua tersebut dalam rangka penelitian dan program ilmiah, sebelum ekspedisi tersebut bisa berjalan Doi keburu tewas karena serangan jantung dan pihak keluarga meminta doi dikuburkan disana.

Fakta menarik : lebih dari 40 tahun setelah penjelajahan Trans Antartika yg di pimpin Ernestn Shackleton ada penjelajah Trans-Antartika kembali oleh Commonwealth pada tahun 1955-1958. Yang artinya tidak sembarangan orang dapat pergi kesana pada waktu itu.

Minggu, 19 Januari 2014

Menjelajahi Mesir Lewat Foto-foto dari 1870an




Tiang dari Kuil Luxor


Reruntuhan Kuil Luxor dengan patung-patung Rames




Piramida Saqqara


Patung Ramses II


Masjid Al-Muayyada, Kairo


Masjid Al-Azhar, Kairo


Benteng dan Masjid Muhammad Ali Pasha, Kairo


Memanjat Piramida


Pemandangan Piramida Giza


Jalan menuju Piramida Giza


Jalan Menuju Giza


Piramida Giza dan makam Badui


Sphinx dan piramida Chephren dan Mankaura di Giza


Masjid Al-Giyushi, Kairo


Taman Azbakii, Kairo


Makam Khalifah


Alexandria


Patung Osiris


Kuil Tuthmosis III, Karnak

Mengenal Lebih Dekat 2 Astronaut Pertama Indonesia



Astronot Amerika Serikat Neil Amstrong, yang pertama kali mendarat di bulan yang telah meninggal dunia tahun lalu. Indonesia dulu pernah punya astronot. Hebatnya lagi astronot pertama Indonesia adalah seorang wanita bernama Pratiwi Sudarmono.

Pratiwi adalah seorang ilmuwan dari Universitas Indonesia. Dia lahir tanggal 31 Juli 1952 di Bandung. Saat itu rencananya Indonesia akan memberangkatkan astronot dalam misi STS-61-H yang menggunakan pesawat ulang-alik Columbia. STS-61-H yang direncanakan berangkat tahun 1986 ini akan meluncurkan tiga satelit komersil Skynet 4A, Palapa B3 and Westar 6S.

Palapa B3 merupakan satelit Indonesia. Karena itu pemerintah merasa perlu memberangkatkan astronot sendiri. Rencananya Pratiwi akan menjadi pay load specialist, atau kru yang mengoperasikan satelit Palapa B-3 dalam misi tersebut. Untuk astronot cadangan, ditunjuk Taufik Akbar yang merupakan engineer dari PT Telkom.

Keduanya sudah lama berlatih di bawah bimbingan NASA Amerika Serikat. Pemerintah RI sudah mengeluarkan biaya cukup besar untuk latihan ini. Pratiwi dan Taufik pun sudah siap diterbangkan ke luar angkasa.

Tapi sebuah musibah terjadi. Pesawat ulang-alik Challengger yang hendak menuaikan misi STS-51-L, meledak sesaat setelah diluncurkan. Challenger meledak tanggal 28 Januari 1986, hanya 73 detik setelah diluncurkan. Tujuh kru tewas dalam insiden ini.

Akibat dari insiden ini, NASA membatalkan beberapa penerbangan ke luar angkasa. Termasuk Columbia yang akan mengangkut satelit Palapa B-3 milik Indonesia.

Para astronot dalam misi penerbangan itu pun batal berangkat. Satelit B-3 akhirnya diluncurkan dengan roket Delta, tanpa kehadiran astronot dari Indonesia.

Setelah itu tak pernah ada lagi rencana Indonesia mengirimkan astronot ke luar angkasa. Pratiwi Sudarmono meneruskan karirnya sebagai ilmuwan, dan Taufik Akbar juga terus berkarir di PT Telkom.

Akhirnya malah Malaysia berhasil mengirimkan astronot ke ruang angkasa tahun 2007. Sheikh Muszaphar Shukor, seorang ilmuwan Malaysia berhasil pergi ke luar angkasa dengan menumpang Soyuz TMA-11 milik Rusia. source

Selasa, 27 November 2012

10 Peninggalan Peradaban Manusia yang Telah Hilang di Dunia

Berikut ini adalah 10 peninggalan peradaban yang telah hilang di dunia, check this out sobat Apasih.com...

1. Machu Picchu (Peru)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Machu Picchu (Gunung Tua) adalah sebuah lokasi reruntuhan Inca pra-Columbus yang terletak di wilayah pegunungan pada ketinggian sekitar 2.350 m. Machu Picchu berada di atas lembah Urubamba di Peru, sekitar 70 km barat laut Cusco. Situs ini sempat terlupakan oleh dunia internasional, tetapi tidak oleh masyarakat lokal. Situs ini kembali ditemukan oleh arkeolog dari universitas Yale Hiram Bingham III yang menemukannya pada 1911.

2. Angkor Wat (Kamboja)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Angkor adalah sebuah rangkaian lokasi ibu kota Kerajaan Khmer dalam periode lama dari abad ke-9 sampai abad ke-15 Masehi. Puingnya terletak di hutan dan tanah perladangan di utara Danau Besar Tonle Sap, dekat Siem Reap, Kamboja sekarang ini, dan merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO. Kuil-kuil di Angkor Wat, sekarang sebagian besar telah dipugar, merupakan bagian dari contoh arsitektur Khmer.

3. Mesir Kuno
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Sebuah peradaban kuno di bagian timur laut Afrika. Peradaban ini terpusat sepanjang pertengahan hingga hilir Sungai Nil yang mencapai kejayaannya pada sekitar abad ke-2 SM, pada masa yang disebut sebagai periode Kerajaan Baru. Daerahnya mencakup wilayah Delta Nil di utara, hingga Jebel Barkal di Katarak Keempat Nil. Pada beberapa zaman tertentu, peradaban Mesir meluas hingga bagian selatan Levant, Gurun Timur, pesisir pantai Laut Merah, Semenajung Sinai, serta Gurun Barat (terpusat pada beberapa oasis).

Peradaban Mesir Kuno berkembang selama kurang lebih tiga setengah abad. Dimulai dengan unifikasi awal kelompok-kelompok yang ada di Lembah Nil sekitar 3150 SM, peradaban ini secara tradisional dianggap berakhir pada sekitar 31 SM, sewaktu Kekaisaran Romawi awal menaklukkan dan menyerap wilayah Mesir Ptolemi sebagai bagian provinsi Romawi. Walaupun hal ini bukanlah pendudukan asing pertama terhadap Mesir, periode kekuasaan Romawi menimbulkan suatu perubahan politik dan agama secara bertahap di Lembah Nil, yang secara efektif menandai berakhirnya perkembangan peradaban independen Mesir.

4. Petra (Yordania)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Petra adalah kota yang didirikan dengan memahat dinding-dinding batu di Yordania. Petra berasal dari bahasa Yunani yang berarti ‘batu’. Petra merupakan simbol teknik dan perlindungan.
Kata ini merujuk pada bangunan kotanya yang terbuat dari batu-batu di Wadi Araba, sebuah lembah bercadas di Yordania. Kota ini didirikan dengan menggali dan mengukir cadas setinggi 40 meter.
Petra merupakan ibukota kerajaan Nabatean. Didirikan pada 9 SM-40 M oleh Raja Aretas IV sebagai kota yang sulit untuk ditembus musuh dan aman dari bencana alam seperti badai pasir

5. Palmyra (Syria)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Palmyra dulunya adalah kota penting di Syria, terletak di daerah oasis 215 km timur laut Damascus. Dahulu dikenal dgn nama Tadmor (bhs Arab). Kota ini dulu terletak dekat sumber mata air panas, Afga, dan merupakan tempat singgah ideal bagi para kelompok pengelana dari Iraq – Al-Sham (skrng Syria, Lebanon, Holy Land, Jordan). Lokasinya yg strategis membuat Palmyra menjadi kerajaan terkenal dan makmur pada jamannya abad 2 SM.

6. Pompeii (Italy)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
adalah sebuah kota zaman Romawi kuno yang telah menjadi puing dekat kota Napoli dan sekarang berada di wilayah Campania, Italia. Pompeii hancur oleh letusan gunung Vesuvius pada 79 M. Debu letusan gunung Vesuvius menimbun kota Pompeii dengan segala isinya sedalam beberapa kaki menyebabkan kota ini hilang selama 1.600 tahun sebelum ditemukan kembali dengan tidak sengaja. Semenjak itu penggalian kembali kota ini memberikan pemandangan yang luar biasa terinci mengenai kehidupan sebuah kota di puncak kejayaan Kekaisaran Romawi. Saat ini kota Pompeii merupakan salah satu dari Situs Warisan Dunia UNESCO.

7. Palenque (Mexico)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Palenque adalah kota peninggalan bersejarah suku Maya yg berlokasi di kaki gunung Tumbala, Chiapas, Mexico. Kota bersejarah ini tidak terlalu besar tetapi di dalamnya memiliki bangunan2 dengan arsitektur indah, patung2, ukir2an yg dibuat oleh suku Maya.

8. Vijayanagar (India)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Vijayanagar adalah sebuah kerajaan India, sejak 1336 dan terletak di Deccan, India Selatan. Kerajaan Vijayanagar ditemukan oleh Harihara (Hakka) dan saudaranya Bukka Raya. Kerajaan ini diberi nama sesuai dengan nama ibukotanya, kini namanya berubah menjadi Hampi di Karnataka, India. Kerajaan ini berdiri mulai thn 1336 dan berakhir pd thn 1660.

9. Ephesus (Turkey)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Ephesus (Efes bhs Turkey), kota yg membentang sepanjang 3 km di bagian selatan kota Selcuk, provinsi Izmir, Turkey. Kota ini dulunya merupakan pusat perdagangan dan pusat agama Kristen sampai sekarang. Reruntuhan Ephesus merupakan salah satu obyek wisata favorit di Turkey.

10. Sanchi (India)
Peninggalan Peradaban yang Telah Hilang di Dunia
Sanchi merupakan komplek monument yg menandakan jaman keemasan Budha di masa Kerajaan Ashoka. Kalau jaman sekarang Sanchi sama dengan stupa, kuil, atau tempat kediaman para biksu. Monumen Sanchi berawal dr abad 3 SM sampai abad 12. Yang paling terkenal dr Sanchi adalah Stupa 1, yg dibangun oleh Raja Mauryan. Monumen ini berisi ukir2an yg bercerita ttg sejarah agama Budha.

Jumat, 19 Oktober 2012

10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20

Kebanyakan kita pernah membuat keputusan yang buruk. dan Untungnya keputusan kita biasanya tidak menyebabkan kehancuran masif bagi banyak penduduk dunia. Dan berikut ini adalah keputusan politik dunia yang berdampak dasyat di akhir abad 20. Sebagian mungkin sobat Apasih.com tahu, tapi sebagian lagi akan membuat kalian terkejut.

10. Pemboman Hiroshima dan Nagasaki
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Meskipun Harry Truman berada di bawah tekanan yang ekstrim untuk mengakhiri perang dan mengurangi korban di pihak Amerika saya pikir keputusannya untuk menjatuhkan dua bom atom pada tanggal 6 Agustus dan, 9 Agustus 1945 adalah salah. Karena Orang Jepang sudah dikalahkan. Menurut Jendral Angkatan Udara Henry H. (Hap) Arnold, "Sudah jelas bagi kami,ada bom atom atau tidak ada bom atom, Jepang sudah berada di ambang kehancuran." Presiden Eisenhower menyatakan dalam sebuah wawancara dengan Newsweek: "...Kala itu Jepang sudah siap untuk menyerah dan tidak perlu untuk memukul mereka dengan hal yang mengerikan. "

9. Elit dalam tubuh Partai Demokrat
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Gerakan yang buruk,Pada tahun 1960-an dan awal 1970-an golngan kelas atas mengambil alih Partai Demokrat AS. Sejak itu Partai Demokrat AS jarang memenangkan pemilu, tidak peduli seberapa bodoh Partai Republik (lawannya) berperilaku konyol atau membuat kesalahan. Tragisnya beberapa orang berpikir Partai Demokrat baru dari golongan elit ini akan menjadi lebih pro-perdamaian. Kenyataannya Partai Demokrat dari golongan elit ini lebih menyukai perang dari sebelumnya, hanya sekarang perangnya lebih berorientasi pada tujuan kemajuan bisnis . contohnya infasi pada negeri - negeri kaya minyak.

8. Perang Vietnam
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Jenderal MacArthur mengatakan bahwa setiap sekretaris pertahanan yang menyarankan presiden untuk berperang di tanah Asia harus diperiksa otaknya. Sayangnya itulah saran dari Menteri Pertahanan Robert McNamara kepada Presiden Johnson, sehingga dikirimlah puluhan ribu pasukan pada pertengahan 1960-an ke Vietnam.

Tidak ada oposisi domestik yang diijinkan di Vietnam kala itu sehingga pemerintah tidak perlu khawatir tentang opini publik. Pemberontak Vietnam memiliki populasi besar dan dapat bersembunyi dari senjata Amerika di hutannya yang lebat. Sebaliknya, Media Amerika Serikat sering mengkritik perang ini. Rakyat Amerika tidak suka jumlah korban yang tinggi, terutama dengan cara perang tak berkesudahan di seluruh dunia.

7. Perang Irak
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Komisi 9/11 yang diketuai oleh Partai Republik Tom Kean menyimpulkan bahwa Saddam Hussein tidak membantu Al-Qaeda dalam serangan 9/11.

Kelompok Survei untuk Irak menyimpulkan bahwa Saddam Hussein tidak memiliki senjata pemusnah massal setelah 1991. Jadi, mengapa begitu banyak orang mati di tahun 2003 untuk Perang Irak? dan Mengapa menghabiskan anggaran biaya yang besar?

6. Negara Israel
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Setelah Perang Dunia II, banyak orang Yahudi melarikan diri dan dianjurkan untuk pindah ke Palestina dan mendirikan negara baru Israel, sehingga pertentangan satu set baru besar orang - masyarakat Muslim yang kini berjumlah sekitar 1/5 dari penduduk dunia.

Muslim sampai sekarang sudah sangat anti-Yahudi, tapi setelah kaum Zionis membantai desa dan memaksa penduduk asli untuk mengungsi, Muslim berbalik melawan orang Yahudi. Bukankah akan lebih baik untuk bangsa Yahudi bermigrasi ke negara yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa nasionalnya ...

5. Serangan Jepang terhadap Pearl Harbor
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
7 Desember 1941 serangan Jepang terhadap Pearl Harbor adalah ambisi kegilaan. Apalagi yang mengejutkan adalah bahwa Laksamana Yamamoto, yang merencanakan serangan itu, tahu betul Jepang tak mungkin memenangkan perang berkepanjangan melawan Amerika Serikat. AS memiliki populasi jauh lebih besar dan kekuatan industri jauh lebih unggul dari Jepang kala itu.

4. Mao Dibiarkan Berkuasa
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Kalau saja keputusan telah dibuat untuk menghapus Mao dari kekuasaan!Rakyat China yang mengalami penderitaan panjang akan mengalami Lompatan Jauh ke Depan (sebenarnya Mundur), Kelaparan Besar dari 1958-1962, dan Revolusi Kebudayaan.

Salah satu dari ide cemerlang Mao selama Lompatan Jauh ke Depan: rencananya untuk memusnahkan burung pipit. Dia pikir burung - burung kecil di ladang mengkonsumsi sebagian besar butir padi / gandum dan dalam kenyataannya mereka juga banyak memakan serangga. Dengan punahnya burung-burung kecil, populasi belalang meledak, menyebabkan kerusakan ekologi yang sangat besar.

3. Inggris menjamin Polandia
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Winston Churchill seharusnya tidak pernah mengeluarkan jaminan ke Polandia pada tahun 1939, sehingga menyebabkan perang ketika Jerman menginvasi Polandia. Sebagai diplomat Amerika terhormat dan sejarawan George Kennan menulis: "jaminan Inggris ke Polandia adalah tidak perlu dan tidak bijaksana." Inggris dan Perancis tidak memiliki kekuatan untuk menyelamatkan Polandia dari Jerman.

Jaminan bodoh Churchill hanya menguntungkan Stalin, yang senang melihat Jerman, Perancis, dan Inggris menghancurkan satu sama lain. Stalin telah membunuh jutaan rakyatnya sendiri dalam sistem yang luas dari kamp penjara dan kelaparan yang direkayasa dari 1932-1933 (Holodomor).

Churchill saya pikir harus dipilih sebagai pengambil keputusan tunggal yang terburuk abad ini.
Sebagai Pemimpin Pertama Angkatan Laut dia penuh semangat memukul genderang perang saat Inggris masih merenungkan untuk apa ikut Perang Dunia I.

Churchill juga patut disalahkan atas bencana pada kampanye Gallipoli. Churchill sebagai menteri keuangan mengawasi kembalinya bencana Inggris ke standar emas, yang membuat ekonomi Inggris memasuki masa Depresi Besar.

2. Perjanjian Versailles
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Perdana Menteri Clemenceau mungkin pantas menyalahkan pada Perjanjian Versailles yang penuh dendam (ditandatangani 1919) meskipun beberapa rekannya menganggapnya terlalu murah hati.
Meskipun janji dibuat untuk Pemerintahan Pusat, wilayah dibagi-bagi oleh para pemenang terlepas dari keinginan .

Jerman dibebani dengan pembayaran ganti rugi besar,yang tidak mungkin terbayar.
Ekonom John Maynard Keynes menulis tentang keputusan ini: "Saya percaya bahwa kampanye untuk mengamankan Jerman dari biaya umum perang adalah salah satu tindakan yang paling serius dari politik yang tidak bijaksana yang negarawan kita sudah pernah bertanggung jawab." tidak adil untuk memaksa Kekuasaan Tengah untuk menerima tanggung jawab untuk semua biaya perang.

Keynes menyimpulkan bahwa perjanjian Versailles adalah “Carthaginian peace” pembalasan Versailles menabur benih untuk Perang Dunia II .

1. Keterlibatan Inggris dalam Perang Dunia I
10 Keputusan Politik Dunia yang Berdampak Dasyat di Akhir Abad 20
Pada tahun 1914 Perdana Menteri Asquith dan Menteri Luar Negeri Sir Edward Grey memutuskan untuk melibatkan Inggris dalam Perang Dunia I, meskipun sebenarnya Perancis dan Rusialah yang mengancam Kerajaan Inggris (bukan Jerman).

Kebijakan Inggris menyerukan aliansi melawan kekuatan kontinental yang paling tangguh, tetapi jangka panjang adalah Jerman saja sehingga sangat unggul untuk Prancis dan Rusia?

Jika Inggris tidak mengirim pasukannya, mungkin perang akan berakhir dalam satu tahun.dan Eropa akan luput dari salah satu mimpi buruk terbesar - jutaan yang meninggal karena senapan mesin, meriam, penyakit, gas beracun, dan kelaparan.

Munculnya kaum Bolshevik di Rusia, dengan semua penderitaan yang menyertainya, dan kekejaman Perang Dunia II juga akan bisa dihindari.

Tidak ada Perang Besar dan hanya akanterjadi Perang yang relatif kecil dari 1914, dan Eropa tidak akan pernah turun ke kedalaman keputusasaan dan dekadensi dari mana mereka masih belum sepenuhnya pulih.

source