Rabu, 03 November 2010

10 Fakta perilaku dan kebiasaan berinternet orang Indonesia


1. Satu dari tiga orang penduduk perkotaan di Indonesia mengakses internet dalam satu bulan terakhir.

2. Penetrasi internet pada segmen penduduk usia 15-29 tahun paling tinggi dibandingkan segmen usia lain dengan persentase sebesar 64 persen. Diikuti usia 20-24 tahun sebesar 42 persen. Berikutnya usia 25-29 tahun sebesar 28 persen, kemudian usia 30-34 tahun sebesar 16 persen, usia 40-44 tahun sebesar 12 persen, dan usia 45-50 tahun sebesar 5 persen.

3. Pengguna internet tidak hanya di kota besar, tetapi juga menyebar di kota-kota kecil.

4. Warung internet(warnet) paling sering digunakan mengakses internet, 83 persen dari pengguna online menggunakan warnet dalam satu bulan terakhir. Disusul akses dari handphone, PDA, dan perangkat mobile lain sebesar 22 persen, dari kantor 19 persen, dari sekolah 17 persen, dan dari rumah 16 persen.

5. Enam dari 10 pengguna internet mengunjungi situs jaringan sosial(social network) setiap bulan.

Selasa, 02 November 2010

7 Manfaat menangis


Siapa bilang menangis tak ada gunanya? Kelamaan menangis memang bisa bikin mata merah dan bengkak. Tapi jangan salah, menangis dan mengeluarkan air mata ternyata bisa jadi obat ajaib yang berguna bagi kesehatan tubuh dan pikiran. Apa saja?

Dikutip dari Beliefnet, ini dia 7 keajaiban yang bisa Anda dapatkan setelah menangis dan berair mata.

1. Membantu penglihatan
Air mata ternyata membantu penglihatan seseorang, jadi bukan hanya mata itu sendiri. Cairan yang keluar dari mata dapat mencegah dehidrasi pada membran mata yang bisa membuat penglihatan menjadi kabur.

10 Kalimat yang paling ingin didengar seorang wanita

1. "How was your day?"
Ketika Anda mengajukan pertanyaan ini kepada pasangan, yang terlintas di benak pasangan adalah Anda ingin mengetahui kegiatan yang ia lakukan mulai dari pukul 9 pagi hingga pukul 5 sore. Jadi, jangan salahkan pasangan jika ia bercerita panjang lebar mengenai kegiatannya sepanjang hari. Tapi sisi baiknya adalah, pasangan menganggap Anda adalah kekasih yang perhatian dan siap menjadi teman terbaik untuk berbagi semua cerita.

2. "I can't believe how sexy you look!"
Jika Anda mengungkapkan hal ini, yang ada di benak pasangan adalah bahwa Anda memang menganggap dirinya menarik. Biasanya banyak wanita yang senang dipuji seperti ini dan sisi baiknya adalah pujian seperti ini dapat meningkatkan kepercayaan diri pasangan.

3. "How do you feel about [anything]?"
Pertanyaan ini menunjukkan bahwa Anda mempunyai kepedulian terhadap dirinya. Seperti yang kita ketahui, wanita senang diperhatikan oleh lawan jenis terutama pasangannya.

5 Tsunami Terbesar di Dunia (2 di Indonesia)


Banyak tsunami yang telah terjadi sepanjang sejarah manusia. Beberapa di antaranya adalah yang terjadi di Indonesia, seperti tsunami yang menghantam wilayah Mentawai pada hari Senin (25/10/2010) lalu dan tsunami Aceh pada tahun 2004 lalu.

Sejarah mencatat bahwa bencana yang terjadi akibat aktivitas geologi itu hampir selalu merenggut banyak nyawa. Berikut ini adalah catatan sejarah tentang lima tsunami yang paling mematikan.

1. Tsunami Aceh
Tsunami ini terjadi pada tanggal 26 Desember 2004 akibat gempa berkekuatan 9,1 hingga 9,3 skala Richter. Gelombang tsunami menyapu beberapa wilayah di Aceh, India, Sri Lanka, Thailand, Maladewa, dan wilayah Afrika Timur.

Karya Seni Design Tiga Dimensi Yang Menakjubkan

Spesies Baru Ikan Hantu dari Palung Sedalam 7 Km

Spesies baru snailfish, jenis ikan laut dalam yang bergerak lambat seperti siput, berhasil terekam dengan kamera bawah air. Tubuhnya yang berwarna putih seluruhnya, ikan tersebut bak hantu saat ditemukan sedang berenang di kegelapan samudra pada kedalaman 7 km di palung laut perairan Peru-Cile, Samudra Pasifik bagian tenggara.


"Hal yang menggoda adalah kita punya foto yang sangat jelas dari spesies itu," kata Monty Priede, Direktur Oceanlab di Universitas Aberdeen, Skotlandia. "Tidak seorang pun yang pernah melihat ini sebelumnya, dan itu tak pernah ditangkap kamera sebelumnya."

Snailfish merupakan jenis vertebrata atau hewan bertulang belakang yang hidup di perairan paling dalam. Penemuan teranyar ini menguatkan bukti bahwa banyak hewan laut dalam yang tahan terhadap kondisi ekstrim seperti suhu rendah dan tekanan tinggi.

Bukti Nyata Zaman Pra-sejarah Pernah Sangat Maju

Tahun 1900 ditemukan sebuah logam yang membatu yang berusia sekitar 2000 tahun disebuah kapal karam di pulau Antikythera Yunani, 50 tahun kemudian benda tersebut dilihat dengan sinar-X dan menemukan bahwa benda tersebut merupakan sebuah alat mekanik seperti mekanik pada jam tangan, penemuan ini membuat para ahli arkeologi kebingunan, karena pada saat itu bangsa yunani tidak akan mungkin membuat benda mekanik serumit itu.

Anticythère Mechanics



Anticythère Mechanics Setelah di X-ray

Perkiraannya alat ini digunakan sebagai kalender

Cina Bikin Ponsel Dengan Dukungan 4 Kartu SIM


Ponsel yang bisa menggunakan 3 buah kartu SIM (SIM card) sekaligus bukan hal baru tetapi bagaimana dengan 4 SIM card?

Otech F1 phone adalah ponsel yang bisa menggunakan 4 buah kartu SIM dan semuanya bisa aktif dan digunakan secara bersamaan tetapi sayangnya tidak dijelaskan apakah campuran GSM dan CDMA atau hanya salah satunya saja.


Mobil James Bond Terjual 41 Miliar

Seorang pengusaha Amerika Serikat membeli mobil James Bond 1964, Aston Martin DB5, dengan harga 2,9 juta poundsterling atau Rp 41 miliar dalam sebuah lelang di London, Rabu (27/10/2010).


Ini adalah mobil yang sejak dulu selalu aku inginkan. Ini adalah mobil paling terkenal di dunia.-- Harry Yeaggy

"Angka ini jauh lebih murah dari yang diharapkan, yakni bisa terjual dengan harga Rp 49 miliar. Adalah pengusaha bernama Harry Yeaggy, pembeli mobil yang pernah dikemudikan aktor lawas Sean Connery dalam film Goldfinger dan Thunderball itu," ujar petugas.

Inilah Desain Pesawat Khusus Penumpang Berdiri


Maskapai penerbangan Ryanair tengah menunggu izin penempatan area berdiri dari otoritas keselamatan penerbangan Irlandia. Maskapai penerbangan murah itu berencana menjual "tiket berdiri" untuk penumpang rute jarak dekat.

Jika proposal permohonan izin yang diajukan pada 1 Juli 2010 lalu disetujui, Ryanair segera membongkar sekitar 10 deret kursi di kabin bagian belakang untuk menjadi ruangan khusus bagi para penumpang berdiri.

Kepala eksekutif Ryanair, Michael O'Leary, mengatakan area berdiri dengan sandaran vertikal itu akan disediakan di 250 armada pesawatnya. Selama perjalanan, penumpang harus berdiri karena tidak akan mendapat tempat duduk seperti layanan penerbangan pada umumnya.