Rahasia awet muda manusia terutama pada kaum pria, Seks merupakan kebutuhan dasar setiap manusia. Apabila kebutuhan seks ini dapat dipenuhi dengan baik, kehidupan pun akan lebih sehat dan membuat umur menjadi lebih panjang...
Kajian para ilmuwan di Italia menyebutkan, kehidupan seks yang sehat merupakan salah satu kunci bagi seorang pria untuk mencapai usia yang panjang. Studi menunjukkan, seks harmonis tidak hanya membuat Anda menjadi setia kepada pasangan, tetapi juga dapat menekan risiko mengidap penyakit jantung dan pembuluh darah (kardiovaskular).
Kesimpulan tersebut diungkapkan para pakar yang tergabung dalam Italian Society of Sexual Medicine yang menggelar konferensi tahunnan di kota Modena, Italia, baru-baru ini.
"Bukti dari riset ini adalah pria yang punya kehidupan seks aktif dan setia kepada pasangannya lebih jarang mengalami keluhan berkaitan dengan kardiovaskuler dan umurnya lebih panjang. Meningkanya aktivitas seksual memicu lebih banyak hormon testosteron yang berujung pada jarangnya depresi serta lebih baiknya kualitas kardiovaskuler, yang berarti metabolisme lebih baik," ungkap seorang peneliti, Dr Emmanuele Jannini, dari Universitas Florence.
Dr Jannini menambahkan, studi yang melibatkan 4.000 pria ini menunjukkan, mereka yang tidak setia pada pasangannya memiliki kualitas kardiovaskuler yang buruk. Mereka juga harus berjuang mengatasi stres yang meningkat akibat pengkhianatan kepada pasangannya.