Kamis, 13 Januari 2011

Inilah 7 Magician Wanita Terbaik di Dunia

1. Dorothy Dietreich


Dorothy adalah seorang magician asal Pennsylvania, Amerika Serikat. Sebagai seorang wanita, ia memilih aliran magic yang cukup ekstrim, yaitu escapology dan stage magic. Dorothy adalah wanita pertama yang menampilkan show melepaskan diri dari straitjacket (jaket yang biasa dipakai oleh pasien rumah sakit jiwa) sambil digantungkan beberapa meter di atas tanah diikat tali yang membara. Show lainnya yang paling terkenal adalah saat ia berhasil menangkap peluru yang ditembakkan dengan mulutnya.

Seorang Pria Cina Beli Kapal Induk Rp70 Miliar Untuk Dibuat Sekolah

Seorang pengusaha Cina telah mengajukan tawaran sebesar 7,7 juta dolar AS untuk membeli kapal induk Inggris HMS Invincible sehingga ia dapat mengubahnya menjadi sekolah internasional di China, demikian isi satu laporan pada Jumat (7/1). South China Morning Post melaporkan Lam Kin-bong menyampaikan upaya itu dalam penawaran “daring” (dalam jaringan) untuk kapal yang sudah tak aktif tersebut, yang memainkan peran penting dalam konflik Kepulauan Falkland 1982 antara Argentina dan Inggris.


Inilah Kapal Induk yang mau dibeli untuk dijadikan sekolah tersebut

Lam, yang mengoperasikan rangkaian restoran terkenal China, Wing Wah, menawarkan untuk membayar lima juta pound (7,7 juta dolar AS) dalam lelang itu, kata surat kabar tersebut. Jika ia menang dalam lelang, Lam berencana menarik Invincible, kapal induk yang berbobot 22.000 ton ke kota Zhuhai, China selatan, di dekat Hong Kong dan Makau. Lem berencana mengubah kapal induk itu jadi sekolah “untuk membantu membina hubungan komunikasi dan budaya antara China dan Inggris”, katanya.

Arsitek Temukan Semen Transparan

Didesain ramah lingkungan, semen mampu mengurangi kebutuhan cahaya buatan dalam ruangan.

Giampaolo Imbrighi, seorang arsitek asal Italia berhasil menciptakan tipe semen yang inovatif. Bukannya memblokir cahaya, i.light, nama semen buatannya itu, mampu meloloskan cahaya dari luar agar masuk ke gedung.

Didesain agar ramah lingkungan, semen ini mampu mengurangi kebutuhan cahaya buatan di dalam ruangan. Dari jauh, semen tampak seperti membentuk dinding biasa. Akan tetapi, dari dekat, ternyata terlihat bahwa dinding itu terdiri dari slot-slot persegi panjang berukuran 2 sampai 3 milimeter yang dipenuhi oleh getah berbagai warna.

Slot-slot inilah yang memungkinkan cahaya menembus dan membuat semen itu menjadi transparan sekitar 20 persen. Akhirnya, seperti dikutip dari Unthinkable, 12 Januari 2011, seluruh bagian dinding yang menggunakan semen itu menjadi seperti jendela.

Taukahkamu Otak Ikan Cere/Guppy Sama Pintar dengan Manusia

Pada pengujian, mahasiswa punya kemampuan numerik yang kurang lebih sama dengan ikan Cere.

Mosquitofish, atau ikan Gupi, atau ikan Cere (nationalgeographic.com)

Di Indonesia, Mosquitofish sering disebut dengan ikan Gupi, ikan Seribu, atau ikan Cere. Ikan air tawar ini memakan larva nyamuk dan sangat sosial dalam hidupnya. Saat mereka sedang sendirian, prioritas pertama yang ada di pikirannya adalah menemukan ikan Cere lain.

Mari Mengenal Asal-Usul Dan Jenis-Jenis Ketupat Indonesia


Darimana sebenarnya asal-usul ketupat? siapa pertama kali yang menemukan dan mempopulerkan ketupat? Seperti tradisi-tradisi lain di indonesia pasti memiliki,sejarah latar belakang, tidak jarang ada makna filosofi dari tradisi-tradisi tersebut. bagaimana dengan ketupat? mari kita simak hasil penelusuran kami di google berikut ini :

Umumnya ketupat identik sebagai hidangan spesial lebaran, tradisi ketupat ini diperkirakan berasal dari saat Islam masuk ke tanah Jawa.

7 Alat Pengintai Yang Sudah Dijual Bebas Saat Ini


Kacamata "gaul" ini tidak hanya berfungsi untuk melindungi anda dari sengatan matahari tetapi di bagian sampingnya terdapat sebuah kamera yang dapat mengambil foto sampai resolusi 1,3 megapixels. Selain hampir tidak terlihat, Spy SunGlasses juga dilengkapi remote control kecil yang berguna untuk mengambil foto tanpa harus terlihat mencurigakan.


Anda bisa memasukkan remote ini ke dalam saku celana dan untuk pengambilan foto, cukup klik remote tersebut dari dalam saku. Dan jangan kuatir akan bunyi klik yang biasa ada di kamera, karena bunyi kamera hampir tidak terdengar sama sekali. Di dalamnya juga sudah terdapat pemutar musik MP3 yang dilengkapi dengan earphone. Harganya Rp. 1.300.000.

Atmosfer Pluto Berbanding Terbalik Dengan Atmosfer Bumi


Pluto, planet terjauh dari sistem tata surya kita memiliki atmosfir yang unik. Dibandingkan dengan milik Bumi, atmosfir di Pluto terbalik. Semakin tinggi, suhunya semakin tinggi, bukannya semakin rendah.

Dari pengukuran yang dilakukan oleh astronom, menggunakan Very Large Telescope milik European Southern Observatory, diketahui bahwa metana merupakan gas kedua paling banyak yang ada di atmosfirnya. Gas itu juga lebih panas di tempat yang lebih tinggi dibanding di permukaan planet.

Inilah 6 Tokoh Horor Paling Legendaris Di Amerika

Film horror pasti memiliki karakter antagonis. Wujudnya bisa berbagai macam. Dari manusia, hantu, sampai makhluk aneh. Merekalah yang menjadi daya tarik sebuah film horror. Kehadiran karakter setan ini acapkali justru menjadi titik pusat perhatian penonton mengalahkan porsi sang jagoan.

Hollywood telah cukup banyak memproduksi film horror. Sejumlah di antaranya berhasil mendulang sukses dan tercatat dalam sejarah. Para setan dalam film-film tersebut sontak menjadi maskot. Dalam artikel ini gue ingin sedikit merangkum beberapa di antara mereka yang terhitung telah melegenda dan kerap ditunggu pemunculannya.

JASON VOORHEES


Nama ini harus gue tempatkan di urutan pertama. Jason Voorhees adalah setan yang muncul dalam film horror legendaris Friday The 13th (tak ada hubungannya dengan serial jadul di TVRI). Film ini telah memasuki sequelnya yang ke-11 setelah film perdananya dirilis pada tahun 1980. Uniknya, pada film pertamanya itu yang muncul sebagai karakter antagonis adalah Mrs Pamela Voorhees, sang ibu dari Jason. Jason Voorhees baru muncul sebagai setan di sequel kedua dan seterusnya.

Beginilah Suka Duka Jika Jadi wasit Sepakbola

Salah satu profesi yang sering di sorot dalam dunia olahraga baik sepakbola, basket, maupun lainnya adalah wasit. Berikut video resiko menjadi wasit:

Diterjang Peluru Lima Kali Tetapi Prajurit Ini Tidak Cedera


HELMAND - Seorang tentara yang bertugas di Afghanistan secara ajaib berhasil selamat setelah ditembak sebanyak lima kali oleh anggota Taliban.

Ben Ralph (20), dilaporkan ditembak di bagian belakang, samping, di celana dan di kantung amunisinya.