Minggu, 06 Februari 2011

Vietnam, Tempatnya Wisata Murah


Anda ingin berwisata murah bersama keluarga ke luar negeri? Vietnam adalah pilihan tepat, karena hanya dengan harga tiket satu juta rupiah dan bekal sedikit uang dolar, Anda sudah bisa pergi ke Negeri Paman Ho yang penuh objek wisata.

Lukai Seorang Fotografer, Pengawal Bieber Disidang


Los Angeles - Seorang pengawal Justin Bieber ditangkap. Pengawal itu ditangkap dan disidang setelah diduga menciderai fotografer yang mengambil gambar bintang pop remaja itu tanpa izin.

Benarkaah, Suku Aborigin Adalah Astronom Pertama?

Susunan batu di pinggiran kota Melbourne, Australia, menyiratkan dugaan bahwa suku Aborigin merupakan astronom pertama di dunia.

Para ilmuwan menemukan susunan batu yang diletakkan secara teratur di sebuah peternakan dekat Gunung Rothwell, sekira 50 mil di barat Melbourne. Melihat susunan batu yang begitu teratur, mereka yakin batu-batu besar itu merupakan cara suku Aborigin mengamati pergerakan matahari.

Awas, Virus Supertrojan Mengintai!


Hati-hati, sebuah virus 'supertrojan' baru tengah mengancam para pengguna internet. Para ahli keamanan komputer mengklaim, virus ini sulit dideteksi menggunakan solusi keamanan konvensional.

Bukan Hanya Cantik, Ini Kriteria Lainnya Dambaan Pria

Ternyata anggapan bahwa seorang pria hanya mencari wanita karena kecantikan fisiknya belaka adalah salah. Menurut survei yang diselenggarakan oleh UKDating yang melibatkan 3.000 lajang, menemukan sejumlah kriteria yang bertolak belakang.

Menurut survei itu, ternyata inilah yang diinginkan dari seorang pria dari sosok wanita yang sempurna, seperti dikutip Idiva.

1. Seorang wanita yang memiliki nafsu makan yang banyak dan tidak khawatir maupun mengeluh saat berat badannya naik.

5 Tanda Serangan Jantung akan Muncul

Serangan jantung (jantung koroner) kini tak hanya menyerang usia tua tapi juga orang-orang muda. Serangan jantung ini bukan datang tiba-tiba karena sebelum serangan itu muncul sudah ada tanda-tanda yang disampaikan tubuh.

Tapi tanda-tanda ini memang sering diabaikan orang. Bahkan menurut penelitian dari MiDAS di Milan, Italia tahun 2006, hampir sekitar 52 persen penderita penyakit jantung koroner tidak mengalami keluhan nyeri dada atau sering disebut dengan silent ischemia.

Dilansir dari MayoClinic, Sabtu (5/2/2011) penyakit jantung koroner adalah suatu penyakit akibat penyempitan atau tersumbatnya pembuluh darah arteri koroner, yaitu pembuluh darah yang akan mengalirkan darah dengan membawa sari makanan dan oksigen yang dibutuhkan otot jantung agar bisa berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh.

Tips buat yang mau resign dari perusahaan


Alkisah ada seorang engineer bernama Prayitno,ST yg bekerja di pabrik manufaktur elektronik Jepang, ni orang baru aja lolos tes perusahaan BUMN yg mengelola gas alam (jelas gede duitnya) dan mau resign, berikut ini perdebatannya dengan manajernya kita singkat aja ya, manajer = M, dan prayitno = P

Kematian Mendadak Bukan Salah Olahraganya


Kematian mendadak beberapa pesohor setelah melakukan olahraga menimbulkan kesan kegiatan olahraga berbahaya bagi jantung. Padahal, yang salah bukan olahraganya, tetapi faktor ketidaksiapan si korban.
"Serangan jantung yang berakibat pada kematian mendadak bisa terjadi pada semua cabang olahraga, bukan cuma futsal. Ini karena semua olahraga bisa mengandung bahaya jika pelakunya tidak siap secara fisik dan mental," papar dr.Michael Triangto, Sp.OK, dari klinik Slim n Health Jakarta ini dalam perbincangan dengan Kompas.com, Sabtu (5/2/2011).

Hanya 1 Jam Waktu Kritis untuk Tolong Pasien Serangan Jantung

Berbeda dengan penyakit lainnya, orang yang terkena serangan jantung harus benar-benar mendapat pertolongan yang cepat. Karena hanya 1 jam waktu pasien bisa bertahan sebelum otot-ototnya berhenti bergerak jika tidak mendapat pertolongan cepat.

"Satu jam pertama akan menentukan apakah pasien serangan jantung bisa bertahan atau tidak," bunyi penjelasan American Heart Association seperti dikutip detikHealth Sabtu (5/2/2011).

American Heart Association (AHA) mencatat lebih dari 1 juta orang mengalami serangan jantung setiap tahun dan setengahnya meninggal karena serangan jantung tersebut. Sehingga penting buat semua orang mengetahui bagaimana menyelamatkan pasien yang kena serangan jantung.

Tips Berolahraga yang Tidak Membahayakan Jantung

Beberapa kasus orang meninggal usai melakukan olahraga berat seperti sepakbola, tenis, badminton membuat sebagian orang takut untuk melakukan olahraga tersebut. Permasalahan bukan pada cabang olahraganya, melainkan karena terlalu memaksa berolahraga pada kondisi tubuh yang tidak siap.

Kasus publik figur yang meninggal usai melakukan olahraga, seperti Basuki yang meninggal setelah terjatuh saat bermain futsal, Benyamin S meninggal setelah koma beberapa hari usai main sepakbola, serta yang terbaru Adjie Massaid yang meninggal usia bermain futsal, membuat tanda tanya tersendiri apakah olahraga futsal atau sepakbola dapat menyebabkan kematian?

"Yang harus diingat bukan karena cabang olahraganya, tapi memang olahraga prestasi atau fun dapat mengandung bahaya yang fatal untuk kesehatan bila dilakukan saat tubuh tidak siap secara fisik dan mental," jelas dr Michael Triangto, SpKO, Spesialis Kedokteran Olahraga di RS Mitra Kemayoran saat dihubungi detikHealth, Sabtu (5/2/2011).