Senin, 12 Desember 2011

Inilah 4 Fakta Mencengangkan Yang Belum Banyak Diketahui Orang

Ada berbagai fakta menarik di muka bumi ini yang menunggu untuk dikuak, entah itu sejarah ataupun benda. dan akan makin banyak orang yang akan menemukan fakta-fakta tersebut untuk dijadikan bahan pembelajaran dan ilmu pengetahuan baru. seperti 4 fakta dibawah ini yang tentunya saya yakin kalian tidak akan menyangkanya.

1. Benda Paling Besar Buatan Manusia Bukanlah Tembok Besar Cina
Walaupun tidak terlihat dari luar angkasa (sama halnya dengan tembok itu), benda buatan manusia terbesar di dunia ini areanya melebihi besar Indonesia, 700,000km2. Lebih kerennya lagi kita semua berpartisipasi dalam pembuatannya! Ya,... aku dan kalian membuatnya lebih besar ketika kita buang sampah sembarangan.





Yang dimaksud yaitu: "The Great Pacific Garbage Patch". Kumpulan sampah ini terdiri dari plastik, limbah kimia dan puing-puing yang dikumpulkan oleh arus lautan berputar, dan akhirnya disimpan di satu tempat di lautan pasifik.

Ditemukan pada tahun 1997 oleh Kapten Charles Moore, diperkirakan akan memakan uang puluhan, bahkan milyaran USD dan berdekade-dekade untuk membersihkannya. Pada tahun 2010, proyek ‘Kaisei’ berhasil mendaur ulang 100 ton sampah yang terkumpul disana. Sayangnya itu hanya 0,00003% dari beratnya.

2. Pisang Bukan Buah

Tomat bukan sayur dan pisang bukan buah. Bahkan, botanis menyetujui yang kita sebut sebagai ‘pohon pisang’ sebenarnya bukan pohon karena dia tidak memiliki sifat yang dimiliki oleh pohon, yaitu serat kayu.

Pohon’ pisang adalah sebuah herb, dan secara teknis (botanis)yang kamu makan ketika kamu makan buah dari pohon pisang adalah berry; buah yang mana ‘the entire ovary wall ripens into an edible pericarp’. Pisang => Berry.


3. Alexander Graham Bell Bukan Pencipta Telefon
Alexander Graham Bell bukan saja mencuri ide cemerlang ini, bahkan dia mencuri paten dan blueprint-nya dari orang lain. Orang Skotlandia ini berhasil dicatat sejarah sebagai penemu telefon karena dia memiliki teman yang berkuasa, uang yang tidak sedikit dan kaki tangan yang bekerja di lembaga paten.

Ceritanya begini, pada sebuah pagi Februari yang kelam di tahun 1876 kedua pengacara dari Bell dan rivalnya Elisha Graymendatangi lembaga paten untuk mematenkan temuannya masing-masing. Keduanya diterima dan memiliki gagasan untuk men ‘transmisi suara vokal’, dan lucunya kedua paten tersebut memiliki fitur mekanis yang serupa. Kok bisa?

Ternyata seorang bernama Zenas Fisk Wilber menjelaskan ide-ide Gray ke Bell. Wilber bukan saja pekerja lembaga paten dia juga adalah teman dari pengacara paten Bell -Marcellus Bailey- yang seorang alkoholik dan berhutang uang padanya.

Pada tahun 1886 Wilber mengaku bahwa ‘Saya menunjukkan gambar (patennya Gray) dan menjelaskan pada Prof. Bell metoda yang Gray gunakan.’ Dia juga mengatakan bahwa tak lama kemudian Bell kembali dan memberikannya $100.

Tapi kalau dilihat lebih lanjut ada seorang lagi yang di jahatin oleh Bell, seorang penemu miskin berasal dari Italia bernama Antonio Meucci. Singkat cerita: Meucci membuat telefon sebelum Bell, bahkan dia diaku oleh DPR Amerika Serikat sebagai seorang perintis bidang telekomunikasi dan mereka juga menyatakan bahwa ‘bila saja Meucci mampu membayar biaya sebesar $10 untuk melanjutkan paten caveat-nya, tidak mungkin paten untuk telefon diberikan kepada Bell (maupun Gray).


4. Mahluk Hidup Paling Besar Didunia Bukanlah Paus Biru
Berbobot 200 ton dan panjang 33 m, bila dibandingkan dengan organisme ini, paus biru terlihat seperti sebuah teh botol dibandingkan keratnya. Makhluk hidup terbesar di dunia adalah sebuah Armillaria ostoyae yang ada di Malheur National Forest di Oregon, A.S.

Mau tahu itu binatang apa? Bukan binatang kok, melainkan jamur. Armillaria ostoyae atau jamur madu yang hidup di Hutan Nasional Malheur di daerah timur Oregon, USA. Jamur itu hidup kira-kira 3 kaki di bawah permukaan tanah dan memliki luas sekitar 890 hektar/8,9 km2 serta berusia sedikitnya 2.400 tahun, bahkan lebih.

Percaya atau tidak, organisme yang hidup di bawah tanah itu ternyata bukan gerombolan jamur, tapi hanya satu jamur saja. Kalau mau dijadikan cemilan jamur crispy, Armillaria ostoyae ini bisa cukup untuk makan seluruh penduduk pulau jawa untuk seminggu.

Rp.9,2.M, Inilah Pecahan Uang Koin dengan Nilai Terbesar di Dunia

Dengan ukuran lebar hampir 80cm dengan tebalan 12cm, sebuah perusahaan yang bergerak dibidang distribusi emas di Australia bernama Perth Mint di beri ijin untuk membuat sebuah koin dengan nominal terbesar di dunia.

2 sisi koin tersebut tercetak wajah Ratu Elizabeth II dan seekor kangguru di sisi lainnya. biaya pembuatan koin ini hampir Rp.500.M namun memiliki nominal 1 juta dollar Amerika atau setara dengan Rp.9,2.M.

Hal yang ilegal jika seseorang mencoba melebur koin ini untuk memperbanyak nilai yang bisa dihasilkan.



Mencoba Berbaur, Istri PM.Inggris Terlihat Berbelanja Tanpa Dikawal

Ialah Samantha Cameron, sang istri dari Perdana Mentri Inggris David Cameron yang terlihat berbelanja sendirian di sebuah supermarket. Sebagai seorang istri dari perdana mentri sudah menjadi kebiasaan bila ia harus didampingi dan di kawal sejumlah staf untuk memastikan keamanannya.

Namun tidak bagi Samantha Cameron, ia tak terlihat didampingi satupun staf yang menjaganya saat berbelanja. wanita 40 tahun itupun mengejutkan banyak pengunjung supermarket Ikea minggu kemarin (11/12/2011), yang seperti apasih.com kutip dari dailymail.co.uk.



Ketika ditanya apa saja yang anda beli, beliau menjawab "saya banyak membeli keperluan rumah tangga" sambil terseyum. dari belanjaannya ia menghabiskan 241,73 poundsterling, diantaranya membeli dua pot untuk anggrek, karpet warna hijau, dua wadah untuk sereal, dan sejumlah papan untuk rak.

Tak hanya sampai disitu, ketika seorang pengunjung supermarket mencoba membantunya untuk membawakan belanjaan yang memang terlihat sangat berat karena ia harus membawa 2 troli besar istri Perdana Mentri itupun menolak dengan halus "maaf, saya bisa membawanya sendiri, Terima Kasih".

Selanjutnya dengan susah payah ia mengangkat beberapa belanjaan berat tersebut dan mengangkatnya ke troli dan membawanya sendiri hingga ke keparkiran dimana ia memparkir mobilnya dan seorang wanita (kemungkinan sahabatnya) telah menunggu disana.

Tindakan Samantha Cameron tak ayal membuat banyak pengunjung supermarket tersebut terkesan, seorang pengunjung berucap "Apa yang dia lakukan adalah hal yang luar biasa, dimana Ia mencoba berbaur di tengah masyarakat dan mencoba terlihat seperti ibu rumah tangga biasa, dan ia tak mengharapkan perlakuan khusus selayaknya keluarga kerajaan lainnya".

Sumber: Dailymail.co.uk

Jumat, 09 Desember 2011

8 Trik Meningkatkan Percaya Diri dengan Mudah

Percaya Diri merupakan hal yang sangat penting yang harus ada pada diri seseorang menurut saya. Mengapa? karena tanpa rasa Percaya Diri kita akan merasakan bahwa sekeliling kita gelap! ya, seakan – akan kita berada di dalam jurang yang sangat curam dan gelap bahkan tidak ada tanda – tanda kehidupan sama sekali. nah, dengan rasa Percaya Diri ini lah kita dapat merasakan bahwa seluruh dunia melihat ke arah kita, dan mengatakan Hiiii!

Terkadang rasa Percaya Diri itu ada bahkan sangat besar sehingga membuat seseorang merasakan sensasi seperti dunia memeluk dan menuruti apa katanya. akan tetapi terkadang rasa Percaya Diri itu dapat menghilang, yang dapat membuat seseorang seperti terasingkan ke dalam sebuah goa yang sangat gelap tanpa ada penghuninya sama sekali.

oleh karena itu disini saya akan memberitahukan kamu hal-hal sepele atau hal-hal kecil yang dapat meningkatkan rasa Percaya Diri kamu, bahkan hingga 75%! hmm menarik bukan? mari kita lihat apa-apa saja hal-hal sepele itu.

1. Ngobrol dengan diri sendiri di cermin
Lho? kok bisa? aneh yaa.. haha.. ya memang kelihatan aneh tapi ini manjur banget  loh.. saya sudah sering mempraktekkannya hehehe.. ngobrol lah seperti kamu sedang mengajar pada diri kamu sendiri. bayangkan kamu adalah seorang master  yang sedang memberikan ilmu atau pelajaran kepada puluhan orang murid kamu.

atau ngobrol tentang apapun itu, dan jika kalian jago atau lagi dalam masa pembelajaran bahasa asing ngobrol aja pake bahasa asing, dan ga usah takut salah!


2. Membantu orang lain dengan ikhlas
entah mengapa setiap saya membantu orang lain saya merasa bahwa rasa  percaya diri saya bertambah. mungkin karena kita sudah merasa bahwa diri kita dapat bermanfaat bagi orang lain.. hmm coba deh


3. Dengerin lagu yang dapat membangkitkan semangat
Yup, cara yang satu ini juga dapat di bilang ampuh kenapa? karena musik dapat  mentriger emosi seseorang. saat kita mendengarkan lagu atau musik sedih, maka  kita akan merasa ikut ikutan sedih begitu juga jika kita mendengarkan lagu yang fun, happy, dan bersemangat maka energi itu juga akan tertular kepada kita.


4. Mengajarkan atau Membagi ilmu kepada orang lain
kalo kamu punya Ilmu coba deh di bagikan sama orang lain, pasti ilmu itu akan jadi lebih berguna. dan saat kamu mengajarkan ilmu kamu kepada orang lain otomatis kamu juga makin tambah pinter! tenang aja ilmu ga habis-habis kok, tuhan akan memberikan kamu ilmu yang lebih lagi saat kamu membagi ilmu kamu ke sesama. sharing is fun!


5. Membuat orang lain tertawa
coba kamu kasih jokes atau humor ringan sama temen-temen kamu, kalo mereka tertawa PD kamu otomatis meningkat! ga percaya? coba deh  kalo garing gimana dong? ya itu sih DL.. huahuahua xD.


6. Tersenyum dan Bersyukur
nah ini dia yang penting, kita harus bersyukur terhadap apa yang telah diberikan tuhan kepada kita. coba deh kita bayangkan orang-orang lain yang tidak seberuntung kita.

dan tersenyum lah atas apa yang telah diberikan tuhan kepada kita. tersenyum itu juga obat awet muda loh.. jadi jangan sungkan-sungkan untuk tersenyum. asal jangan keseringan ntar dikirain gila.. wkwkw..


7. Ngobrol dengan orang asing
nah ini dia nih yang paling seru  khususnya buat cowok ya, coba deh kalian  ngobrol sama cewek atau kenalan sama cewek yang balum sama sekali kalian  kenal! atau sama siapapun itu, mau tukang becak kek, tukang koran, mba-mba, ya  coba ngobrol aja. mungkin rasa nya agak sedikit ekstrim bagi sebagian cowok
untuk berkenalan dengan cewek yang belum kita kenal sama sekali. tapi cara ini sudah saya buktikan 65% bahkan hingga 90% dapat meningkatkan rasa percaya diri kamu secara instant! ga percaya? coba deh


8. Beraffirmasi
fokuskan pikiran kalian ke hal-hal yang positif. bayangkan kalian adalah orang yang penuh percaya diri dan bisa mendapatkan apa yang kalian inginkan, dan yakin lah!

coba kalian bilang dalam hati misal “Saya Ganteng” banyak-banyak nanti otak kalian akan merespon hal tersbut, dan alam bawah sadar kalian akan berkata Saya Ganteng! dan kalau otak bawah sadar udah berkata, no matter what they say deh!

Sumber

Inilah Ayam Tanpa Bulu yang Berhasil diKembangkan Ilmuan Israel

Seorang ahli genetika Israel, Avigdor Cahaner, menghasilkan genetik ayam tak berbulu pertama di dunia di fakultas genetika Rehovot Agronomy Institute dekat Tel Aviv, Israel. Ayam dengan kulit telanjang diciptakan dengan perkawinan silang antara Ayam Broiler dengan spesies ayam yang memiliki leher tak berbulu.



Ide di belakang pengembangan ayam telanjang ini bertujuan menghasilkan spesies ayam yang lebih efisien, yaitu ayam yang bisa bertahan hidup di negara-negara beriklim panas, dengan kata lain ayam tak lagi butuh pendingin ruangan yang akan menghemat biaya pemeliharaan ayam potong.

Dan tentu saja, ayam ini tidak membutuhkan pencabutan bulu sebelum diolah, sehingga memangkas ongkos produksi di pabrik pengolahan.

Namun banyak yang menentang inovasi genetika ayam tak berbulu ini dan mengatakan bahwa perubahan tidak mendapat manfaat hewan, dan pada kenyataannya kemungkinan untuk membuat hidup ayam-ayam bugil ini lebih buruk.

Ayam jantan tidak mampu untuk kawin karena mereka tidak bisa mengepakkan sayapnya untuk keseimbangan, dan ini juga berefek pada ayam betina.

Karena ayam-ayam ini tak berbulu, ayam lebih rentan terhadap parasit, penyakit kulit, serangan nyamuk, variasi suhu dan sengatan matahari.





Profesor Avigdor Cahaner, membela ayam generasi bugil ini dengan mengatakan,
"Ini bukan ayam rekayasa genetika, itu berasal dari keturunan alam yang karakteristiknya telah dikenal selama 50 tahun, saya hanya membantunya untuk cepat tumbuh. Ayam broiler ini ayam normal, kecuali untuk fakta ia tidak memiliki bulu."

Para ilmuwan juga berharap generasi baru akan tumbuh lebih cepat karena tidak perlu menggunakan energi untuk menuumbuhkan bulu di tubuhnya, sehingga ayam akan memfokuskan makanan yang diserapnya untuk dijadikan daging sehingga ayam bisa lebih gemuk.

Berita tentang ayam berbulu pertama kali munculpada tahun 2002, dan sejak itu tidak ada lagi hal baru yang didengar. Kurangnya pembaruan di media tentang ayam khusus menunjukkan bahwa penciptaan Mr Cahaner itu tidak pernah berkembang biak secara komersial.

Inovasi genetika ayam tanpa bulu ini sebenarnya telah dilakukan sejak 2002, dan mininya berita perkembangan baru tentang ayam tanpa bulu ini menunjukkan genetika ayam bugil ini tidak bisa dikembangkan untuk pasar komersial.

Inilah 13 Fakta Unik Tentang Pinguin

Pernah nonton film Madagascar? Film animasi yang sempat menarik perhatian anak-anak dengan cerita soal hewan-hewan di salah satu kebun binatang. Diantara tokoh ceritanya, ada 4 penguin Skipper, Kowalski, Private dan Rico) yang begitu lucu. Sehingga dibuatkan film seri animasi tentang 4 penguin tersebut yaitu "The Penguin of Madagascar".

Penguin memang digemari oleh setiap orang di dunia ini. Warnanya yang hitam dan putih seolah memakai setelan tuxedo, berikut cara jalannya yang unik, siapa yang tidak jatuh cinta?



Ada 13 fakta seputar penguin yang perlu diketahui karena keunikannya. Apa sajakah itu?

1. Ada 18 spesies penguin di dunia. Sementara beberapa spesies berkembang, 13 dari mereka populasinya semakin menurun. Apalagi ancaman pemanasan global yang mencairkan es di kutub semakin memperparah keadaan penguin-penguin di kutub.

2. Penguin hanya ditemukan di belahan bumi selatan. Sementara kebanyakan orang hanya mengasosiasikan dengan penguin Antartika, sesungguhnya populasinya dapat ditemukan juga di Amerika Selatan, Afrika Selatan, Australia dan Selandia Baru.

3. Spesies penguin Utara adalah penguin Galapagos, yang hidup sepanjang tahun di dekat khatulistiwa.

4. Penguin kehilangan kemampuan untuk terbang jutaan tahun lalu, tapi sirip seperti sayap yang kuat dan tubuh ramping membuat mereka sangat hebat berenang, bahkan mereka adalah spesies burung yang dinobatkan sebagai perenang tercepat penyelam terdalam.

5. Saat berenang, penguin akan melompat di atas permukaan air. Mantel bulu mereka memiliki gelembung kecil yang mengurangi gesekan, dan memungkinkan mereka untuk berenang secepat 20 mil per jam (32 kpj).

6. Penguin termasuk burung atau hewan karnivora. Makanan mereka berbagai hewan laut yang berbeda, termasuk ikan, cumi, udang, dan hewan kecil lainnya.

7. Mata penguin bekerja lebih baik di bawah air daripada yang mereka lakukan di daratan. Bahkan air sekeruh apa pun, mereka masih bisa melihat mangsanya.


8. Penguin Kaisar (Emperor) adalah yang terbesar dari spesies penguin dan beratnya bisa sampai 90 pon (45 Kg). Penguin peri adalah yang terkecil dan beratnya hanya 2 kilogram.

9. Penguin mata kuning diyakini sebagai spesies penguin paling langka, populasinya tinggal sekitar 5.000 burung. Mereka hanya dapat ditemukan di sepanjang pantai tenggara Selandia Baru dan pulau-pulau terdekat.

10. Penguin adalah burung sosial yang membentuk koloni, dan biasanya memakai sistem penomoran pada setiap keturunannya. Jadi mereka pun punya sistem sensus yang hanya dimengerti oleh mereka saja.

11. Penguin Kaisar dan penguin Raja tidak membuat sarang. Bila mereka bertelur akan dierami dengan cara mendekapnya di kaki dan bisa tetap hangat karena ada kulit di bagian bawah badannya yang disebut 'brood pouch'.

12. Penguin Kaisar jantan akan mengerami telur mereka selama dua bulan di musim dingin tanpa makan sementara betinanya berada di laut. Selama waktu itu, mereka hidup dari cadangan lemak dan mungkin kehilangan setengah berat badan mereka. Ketika betinanya kembali segera setelah si anak menetas, kini giliran penguin jantan pergi mencari makan.

13. Tergantung pada spesies, seekor penguin liar dapat hidup 15-20 tahun. Selama hidup, penguin menghabiskan 75 persen waktu usianya di laut.

10 Penjahat Paling Terkenal di Dunia

Kejahatan bisa datang dimana saja, dan menimpa siapapun, dan semakin hari rasanya kejahatan terus meningkat akibat dari kesenjangan sosial dan kesulitan ekonomi yang dirasakan kebanyakan orang untuk melakukan kejahatan. dari banyaknya kasus kejahatan yangt terjadi, dibawah ini adalah 10 daftar penjahat paling terkenal di dunia.

1. The 'Barefoot Bandit'
Baginya, dunia adalah tempat bermain. Dua tahun lebih Colton Harris-Moore menjadi buronan, dia diduga telah mencuri 5 pesawat, beberapa mobil dan perahu yacht senilai $450.000, serta uang tunai di sejumlah rumah dan tempat bisnis.

Satu-satunya benda yang tidak berhasil dia curi adalah sepatu. The "Barefoot Bandit" atau penjahat tanpa alas kaki / nyeker adalah julukannya sampai akhir penangkapannya.

Pihak berwenang membawanya dengan borgol kaki membelenggu kakinya yang tanpa alas kaki, pada 11 juli 2010 setelah melakukan pengejaran dengan perahu berkecepatan tinggi.

Harris-Moore telah buron sejak tahun 2008, semenjak dia berhasil lepas dari pengejaran polisi di rumah singgahnya di Washington.

Sejak itu, dia dituduh atas lebih dari 100 perampokan. Pada pelariannya yang terakhir dia mengatakan telah terbang dari Indiana ke Bahama, dan selama ini telah menerbangkan pesawat sejauh 1000 mile atau sekitar 1.609.344 kilometer padahal dia tidak pernah menerima pendidikan penerbangan.

Dia mengaku belajar menerbangkan pesawat dari internet dan buku manual penerbangan. Yang mengherankan adalah, dia masih berumur 19 tahun.

Atas tuduhan pencurian property dan masuk secara ilegal ke negara Bahama, kemungkinan dia akan diekstradisi ke Amerika Serikat dan menghadapi hukuman 15 tahun penjara.

2. Jesse James (Jesse Woodson James)
Penjahat Kelahiran Missouri ini adalah seorang prajurit gerilya konfederasi di selatan pada masa Civil War / Perang Saudara Amerika.

Dia juga dikenal sebagai perampok, pernah terlibat dalam penjarahan kereta pada tahun 1864, dan pembunuhan 22 dari 23 tentara AS tak bersenjata di atas kapal dan scalping (dikuliti kulit kepalanya, biasa dilakukan oleh orang Indian) pada beberapa korbannya.

Setelah perang berakhir, dia dan saudaranya mengembara tanpa tujuan yang jelas. Pada tahun 1881 Gubernur Missouri, Thomas T. Crittenden menawarkan hadiah sebesar $ 10.000 untuk menangkap mereka, hidup atau mati.

Tak lama kemudian, Robert Ford, seorang anggota geng, menembak dan membunuh Jesse dan mengklaim hadiah.

Jesse dibunuh oleh Robert Newton Ford yang sebenarnya adalah anggota kelompoknya, Geng James-Younger.

Pada tanggal 3 April 1892, setelah sarapan, Robert Ford, Charley Ford dan Jesse James siap berangkat untuk memulai merampok lagi, keluar masuk rumah untuk menyiapkan kuda.

Hari itu sebenarnya hari sedang panas, James melucuti mantelnya, dan mengatakan bahwa ia harus meninggalkan senjatanya, agar tak mencurigakan.

James teringat pada gambar berdebu di dinding dan berdiri dari kursi untuk membersihkannya. Robert Ford mengambil kesempatan, dan menembak kepala James dari belakang.

Jesse sering disebut-sebut sebagai "Robin Hood Liar dari Barat", namun tak ada bukti ia pernah membagi hasil rampokan dan jarahannya kepada mereka yang membutuhkan.

Tulisan di atas nisan Jesse James, ditulis oleh ibunya, terbaca: In Loving Memory of my Beloved Son, Murdered by a Traitor and Coward Whose Name is not Worthy to Appear Here (Dalam Kenangan Manis Bersama Putraku Tercinta, Dibunuh oleh Seorang Pengkhianat dan Pengecut yang Namanya Tak Berharga untuk Muncul di Sini).

Sampai hari ini Jesse James tetap menjadi pahlawan bagi banyak orang karena ia tak mau mundur dan setia di pihak Selatan. Kisah hidupnya juga telah diangkat ke sebuah film.

3. Billy the Kid
Seperti kebanyakan legenda barat, yang banyak diketahui dari Billy the Kid adalah berdasarkan cerita masa lalu, siapa sih yang tidak tahu pria legendaris ini?

Dia mungkin dilahirkan antara tahun 1859 dan 1861 dan bernama William Henry McCarty. Sejak kecil, hidupnya banyak berpindah-pindah, dari New York ke Indiana, ke Kansas, ke Colorado, dan ke New Mexico.

Meskipun kejahatannya dimulai dari kejahatan kecil (Dia pertama kali ditangkap pada 23 September 1875, atas pencurian keranjang cucian) dan setelah itu kejahatannya terus berlanjut.

Dia adalah seorang pencuri kuda di Arizona, dan pencuri ternak di New Mexico. Penjahat kurus dan bergigi maju / berantakan (bisa dilihat di film konyol Lucky Luke) ini menghabiskan kehidupan singkatnya dengan melarikan diri, mencuri, berjudi, dan membunuh. Menurut laporan dia telah membunuh lebih dari 20 orang.

Pada bulan April 1881, Kid dihukum gantung karena pembunuhan Sherrif, namun dia berhasil kabur dari penjara dengan membunuh 2 deputi.

Tetapi kebebasannya tidak berlangsung lama, dua bulan kemudian, Sherrif Pat Garret berhasil mengadilinya, dengan menembaknya mati pada 14 juli 1881.

4. Salvatore Giuliano
Disebut sebagai Robin Hood dari Sisilia, Salvatore Guiliano menjadi penjahat paling terkenal pada sejarah Italia karena keangkuhannya, kedermawanannya (agak bertolak belakang), dan ketajamannya sebagai seorang separatis.

Giuliano yang dikenal gagah dan tampan memimpin sekelompok pasukan yang dilaporkan sebanyak 600 orang dalam perampokan tuan tanah kaya yang hasilnya diberikan kepada orang miskin, dan kemudian menghilang di gunung.

Mereka membunuh lebih dari 100 petugas polisi dan 40 warga sipil serta mengumpulkan uang sebanyak 1 juta dollar dari penculikan.

Ketika namanya tertulis di Headline sebuah surat kabar, dia menulis surat kepada surat kabar tersebut untuk menantang pemerintah bertarung sampai mati, dan mengumumkan perang di Italia.

Pada tahun 1949, satuan tugas berjumlah 2000 orang menyerbu Sisilia, mencari penjahat yang sukar dipahami ini, akhirnya senapan mesin menambakinya dari jarak dekat pada tahun 1950.

Setelah kematiannya, majalah TIME menulis bahwa selama 7 tahun, Giuliano telah menjadi raja penjahat di negara yang di mana seorang penjahat dipandang sebagai seorang raja.

5. Ned Kelly 
Penjahat legendaris sekaligus pahlawan rakyat, Ned Kelly mengingatkan kembali pada Australia di abad ke-19, pada saat terjadinya perburuan buronan terbesar di negara ini. Setelah membunuh 3 petugas polisi di Voctoria, Kelly dan kelompoknya lari sebagai buronan.

Mereka merampok bank, membakar seluruh surat gadai di kota, dan mempengaruhi orang Australia keturunan Irlandia untuk berbalik melawan pemerintah.

Pada pertarungan senjata api terakhir mereka melawan polisi, anggota geng Kelly mengenakan baju zirah yang terbuat dari mata bajak, bertarung dengan berdiri tegak dan peluru hanya terpental ketika mengenai mereka.

Kelly tertembak pada kakinya dan kemudian tertangkap, pada akhirnya dia dihukum gantung di Melbourne pada tahun 1880. Tapi legendanya tidak berakhir di Australia.

Mick Jagger memainkan tokoh Kelly dalam sebuah film biografi pada tahun 1970 yang ditulis oleh Shel Silverstein dan Kris Kristofferson.

Legenda musik Country, Johnny Cash dan Waylon Jennings juga menulis lagu tentang geng Kelly. Dan di tahun 2003, Heath Ledger memerankan penjahat ini di sebuah film.

6. Claude Du Val 
Perampok berkebangsaan Perancis abad ke-17 ini terkenal karena menentang norma-norma pencuri bersenjata jalanan dengan tidak melakukan kekerasan selama melakukan aksinya. Dia merampok dengan menggunakan pesonanya.

Legenda mengetakan bahwa Du val adalah seseorang yang sedikit modis, dengan penampilannya yang berbeda dengan perampok lainnya, yang kebanyakan kotor dan serakah.

Dia digambarkan sebagai seseorang yang gagah, cerdas, dan tampan, begitu banyak gambaran yang terdapat pada dirinya sehingga setidaknya bisa digambarkan melalui lukisan di atas ini.

Dia setuju dengan hanya mencuri setengah dari harta seorang pengembara bila istrinya mau menari dengannya. Setelah 10 tahun menjadi buronan pihak berwenang, buronan kelahiran Normandia ini akhirnya tertangkap oleh polisi dan dihukum gantung.

Banyak wanita berbondong-bondong untuk membangunkannya di tiang gantungan, berlomba-lomba hanya untuk menyentuh badannya.

7. Bonnie and Clyde 
Bonnie Parker (perempuan) dan Clyde Barrow (laki-laki), adalah panjahat berpenampilan menarik yang sangat saling mencintai, tindakan perampokan mereka kecil tetapi brutal, mereka tidak segan untuk membunuh siapapun yang menghalangi mereka.

Pada bulan Januari tahun 1934, mereka mengatur sebuah pelarian diri dari penjara di Texas yang berakhir pada terbunuhnya 2 penjaga.

3 bulan kemudian mereka membunuh 2 perwira polisi dan seorang perwira polisi senior, serta menculik seorang kepala polisi.

Patroli jalan raya Texas mengumumkan sebuah pengejaran resmi, dan ini hanyalah masalah waktu sebelum mereka berhasil ditangkap. Pada 23 Mei 1934, polisi menyergap mobil mereka di luar Gibsland, LA.

Mereka kalah oleh terjangan hujan peluru dari polisi, kejahatan mereka merampok SPBU, restoran, dan bank selama 21 bulan berakhir sudah.

Pasangan penjahat ini tidak pernah menikah, dan Bonnie tidak memiliki catatan sebagai seorang penjahat sebelumnya sebelum bertemu dengan Clyde yang mantan Napi.

Para ahli sejarah percaya bahwa Bonnie bertindak jahat karena dia sangat mencintai Clyde. Beberapa foto mereka berdua, tampak mereka sedang berpelukan dengan mesra. Cerita cinta dan kejahatan mereka telah diangkat kedalam sebuah film.

8. Dick Turpin 
Faktanya penjahat yang pada awalnya mengikuti jejak ayahnya menjadi tukang daging namun kemudian pada awal 1730an bergabung dengan geng rusa pencuri ini menjelajahi Inggris pada abad ke-18.

Dengan kejam meneror penghuni wanita di rumah peternakan yang terpencil dan merampas barang berharga mereka.

Beberapa penelitian dan buku-buku telah digunakan untuk menyangkal bila Turpin sama romantisnya dengan Du Val, dengan menjelaskan bahwa Turpin mampu melakukan tindakan kekarasan yang extrim dan menghabiskan banyak waktunya dengan menjadi pemerkosa dan pembunuh.

Pada akhirnya, dia dipenjarakan atas perbuatannya mencuri kuda, dan dihukum gantung pada tahun 1739.

9. Butch Cassidy 
Butch Cassidy memiliki keahlian khusus dalam bidang perkereta apian. Antara tahun 1896 dan awal tahun 1900an, dia bersama 8 anggota lainnya yang menamakan diri sebagai geng "Wild Bunch", merampok lusinan kereta termasuk pada 2 Juni 1899, perampokan ribuan dollar dari kereta pengiriman uang Union Pacific.

Sebagai buronan paling dicari pada masanya, Cassidy yang bernama asli Robert LeRoy Parker melarikan diri ke Amerika Selatan bersama temannya Sundance Kid.

Mereka berdua akhirnya tewas dalam tembak-tembakan di Bolivia pada tahun 1909, namun ternyata banyak versi mengenai akhir petualangannya, ada yang mengatakan dia tewas dalam tembak-tembakan di Uruguay, namun masih samar mana yang benar.

Versi lainnya menyatakan mereka melarikan diri ke Alaska (atau mungkin Nevada atau Wyoming) dan hidup damai dalam ketidak jelasan hingga 1930an.

Cerita versi Bolivia sepertinya yang paling akurat, menurut beberapa badan detektif dari Pinkerton, yang bertugas melacak keberadaan Cassidy, menyatakan bahwa dia tewas di Bolivia.

10. Vincenzo Peruggia 
Berhasil melakukan pencurian benda seni terbesar sepanjang sejarah, Vincenco Peruggia tidak membutuhkan peralatan berteknologi tinggi, dia hanya membutuhkan kesabaran, waktu dan beberapa polisi yang sedang tidak berada di tempatnya.

Pada tahun 1911, Peruggia bersembunyi sepanjang malam di Museum Louvre di Paris, dan ketika museum ditutup, dia melepas lukisan Mona Lisa dari dinding dan kemudian menyembunyikannya di balik bajunya.

Untuk kabur, dia hanya berjalan melewati pos penjaga yang sedang tanpa penjagaan, kemudian menyembunyikan lukisan itu di apartemennya.

Polisi menginterogasi Peruggia dan percaya terhadap alibinya bahwa dia sedang bekerja di tempat lain ketika lukisan hilang.

Setelah menyimpan lukisannya di dalam peti selama 2 tahun, Peruggia membawa Mona Lisa ke Italia. Ketika dia mencoba untuk menjualnya kepada seorang pemilik galeri bernama Alfredo Geri, dia tertangkap.

Setelah itu Mona Lisa dipamerkan di seluruh Italia, dan dikembalikan ke Museum Louvre pada tahun 1913. Peruggia yang mengatakn mencuri lukisan atas dasar patriotis untuk mengembalikan lukisan tersebut ke Italia, akhirnya dipenjara selama 6 bulan.

Setelah bebas dia bergabung dengan tentara Italia dan ikut berperang dalam Perang Dunia 1. Dia menikah, kemudian kembali ke Perancis dan membuka sebuah toko lukisan. Dia meninggal pada 2 September 1947 di kota Annemasse, Perancis.

Yah, yang namanya penjahat memang kebanyakan berakhir dengan peluru dari pak polisi seperti Billy the Kid, Salvatore Giuliano, Ned Kelly, Bonnie&Clyde, dan Butch Cassidy, atau peluru temannya seperti pak Jesse James, dan juga tiang gantungan seperti Claude Du Val dan Dick Turpin.

Tapi masih ada juga yang bernasib agak mujur seperti Colton Harris-Moore dan pak Vincenzo Peruggia yang hanya dipenjara, karena murni pencurian dan tidak disertai dengan pembunuhan.

Selasa, 06 Desember 2011

Dilirik Benfica, Andik Masih Menanggapinya dengan Santai

Kita semua tau bagaimana penampilan andik saat laga Indonesia Selection melawan L.A.Galaxy tempo hari. dan kita juga telah mengetahui sebelumnya bagaimana lincah dan berbahayanya pemain mungil asal persebaya ini saat meliak-liuk melewati pemain belakang L.A.Galaxy, begitu frustasinya para pemain L.A.Galaxy menghadapi Andik membuat seorang Beckham harus "Menghadiahi" sebuah tackling keras yang akhirnya membuat Beckham mendapat kartu kuning.

Setelah berlalu seminggu lamanya ternyata cerita tentang andik tidak berakhir sampai disana,  saat wawancara setelah laga persahabatan tersebut Pelatih L.A Galaxy, Bruce Arena sempat mengutarakan niatnya, untuk mengajak Andik berlatih bersama klub tersebut. Bruce berpendapat jika banyak orang melihat andik dengan postur mungilnya adalah sebuah kekurangan, tapi tidak baginya, postur tubuhnya lah yang ternyata menjadi kelebihan yang tentu saja di imbangi dengan kecepatan yang dimiliki andik.

Lain yang di ucapkan Bruce lain juga yang dikemukaan Media Portugal. koar-koar masalah Bruce yang ingin "menculik" andik untuk ikut ke Galaxy. sebuah media sepakbola terbesar di Portugal (Abola.pt) juga memberitakan Benfica KEMBALI akan merayu Andik untuk bisa main di Benfica. Perhatikan yang saya cetak tebal! ternyata setahun yang lalu Andik diam-diam pernah dilamar Benfica namun Andik menolak karena alasan keluarga dan bahasa. Perlu diketahui Benfica adalah Club sepakbola papan atas Portugal yang telah melahirkan pemain dunia seperti Rui Costa, Nuno Gomez, Angel Di Maria, hingga Oscar Cardozo.

Sebenarnya admin agak ragu dengan pemberitaan media di Indonesia tentang ketertarikan tersebut. tak mau ikut-ikutan membuat rumor yang belum jelas admin coba cari informasi tersebut di Abola.pt dan ternyata benar media tersebut memberitakan andik. berikut screenshot'nya..



Dengan susah payah admin menterjemahkan bahasa portugal tersebut menyatakan Andik sebagai Messi'nya dari Indonesia dan pemberitaan ketertarikan Benfica untuk merayu Andik lagi agar mau main disana.

dari sumber lain yang Apasih.com dapatkan andik telah mendengar berita tersebut dan memang ada dari pihak Benfica untuk mengajaknya bermain, kali ini tampaknya Andik akan melunak dan berkeinginan main disana? namun tunggu dulu.. si Bruce kan juga tertarik untuk mengajak Andik ke Galaxy? "Saya belum tau, mau ke Galaxy atau ke Benfica, tapi jika ada pembicaraan yang lebih serius saya siap" tandas andik menanggapinya dengan santai.

Senin, 05 Desember 2011

Inilah 8 Foto Yang Minimal Membuat kamu Tersenyum Hari Ini

Binatang memang tak akan pernah habis bisa membuat seseorang terhibur, paling tidak mereka adalah hewan peliharaan yang memang fungsi pertamanya adalah sebagai sahabat manusia, dengan segala tingkah polahnya mereka selalu berhasil menghapus kegalauan.. halaaaah.. opo.. to.. yuk langsung aj nih 8 foto lucu binatang.. :)

Liatlah tampang blo'on nya.. 
foto foto lucu

Admin berpikir, butuh waktu berapa lama buat nyuruh nih guguk diem kayak gitu..
foto foto lucu

Siapa ngetawain siapa...
foto foto lucu

Ini yang dinamakan kembar siam...
foto foto lucu

Ayo... sikatan dulu....
foto foto lucu

Bener2 partner yang kompak
foto foto lucu

Jadi ngiri sama tuh guguk
foto foto lucu

Hmmm....
foto foto lucu

Inilah 9 Spesies Baru yang di Temukan di Pulau Papua (2000-2011)

Papua, yang sering disebut juga pulau cendrawasih tak henti2nya membuat para ilmuan pensaran, mereka mengatakan inilah salah satu tempat dimuka bumi paling misterius yang menyimpan banyak spesies unik dan mengagumkan yang belum ditemukan. dalam kurun waktu 10 tahun saja mereka menemukan lebih dari puluhan spesies baru di pulau yang dibagi menjadi 2 negara itu. dan berikut adalah Inilah 9 Spesies Baru yang di Temukan di Pulau Papua (2000-2011). *Apasih.com*

1. Striking damselfish

Adalah salah satu dari 1.060 spesies baru yang ditemukan pada atau dekat pulau New Guinea (lihat peta) antara tahun 1998 dan 2008, menurut sebuah laporan baru. Pulau tropis terbesar bumi terbagi antara Indonesia di barat dan Papua Nugini di timur.

2. Giant Bent-Toed Gecko

Beberapa spesies reptilia 43 baru ditemukan di papua nugini selama sepuluh tahun periode laporan, termasuk ini Giant Bent-Toed Gecko , ditemukan tahun 2001 di Indonesia.

3. Fleshy-Flowered Orchid

Adalah salah satu dari delapan spesies anggrek baru yang ditemukan di wilayah Kikori Nugini selama survei selama satu dekade.

4. Kadal biru kehijauan

Ditemukan di pulau Batanta, dari Semenanjung Papua, pada tahun 2001. Menjangkau sampai dengan 3,3 meter (meter) panjangnya, spesies ini salah satu penemuan paling spektakuler reptil di mana saja," menurut WWF.

5. Ikan pelangi

Papua nugini memiliki beberapa ikan air tawar paling indah ditemukan di mana saja, termasuk ikan pelangi kecil dan berseri berwarna, menurut WWF.

6. Kuskus bermata biru

Blue-Eyed Spotted Cuscus adalah possum kecil yang ditemukan pada tahun 2004 di Indonesia Nugini. Secara keseluruhan, pulau keragaman tertinggi pohon-tinggal marsupial di dunia, dengan 38 spesies yang luar biasa

7. Snub-Fin Dolphin

Para ilmuwan membuat penemuan yang tak terduga di selatan perairan papua nugini pada tahun 2005: spesies baru lumba-lumba yang disebut Snub-Fin Dolphin.

8. Wattled Smoky Honeyeater

Ditemukan pada tahun 2005 selama ekspedisi Conservation International ke berselimut kabut dari Pegunungan Foja Propinsi Papua di Indonesia.

9. "Magnificent" Orchid

"Magnificent" Orchid Dendrobium limpidum secara resmi bernama pada tahun 2003.

Meskipun pengakuan terakhir, bunga dan kekayaan alam lainnya di New Guinea akan segera menghilang. Antara 1972 dan 2002, sekitar 24 persen dari hutan hujan Papua New Guinea telah dibersihkan atau terdegradasi oleh penebangan atau pertanian subsisten, menurut laporan WWF.

Artikel Terkait: